Uje Disebut Sosok Panutan Muslim Ideal
Jumat, 26 April 2013 – 14:26 WIB
JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Imam Nahrawi menerangkan, almarhum Ustaz Jefry Al Buchori adalah sosok panutan muslim ideal.
"Ia sangat mencintai keluarganya juga mencintai umatnya. Ia fasih lisannya baik tutur kata maupun dalil-dalil Alquran dan hadistnya," ujar Imam saat dihubungi wartawan, Jumat (26/4).
Imam menerangkan, almarhum sangat dekat dengan siapapun tanpa membeda-bedakan latar belakangnya. Uje sambung dia, merupakan sosok yang bersahaja. "Dialah sosok rahmatan lilalamin. Ia sangat bersahaja dengan segala yang dimiliknya tanpa sifat sombong sedikitpun," ucapnya.
Imam mengaku sangat kehilangan sosok Uje. Menurutnya, Uje merupakan ustaz yang tegas pendirian tapi lembut hati dalam menyampaikan pesan dan pergaulan. Dia mengucapkan selamat jalan kepada Uje.
JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Imam Nahrawi menerangkan, almarhum Ustaz Jefry Al Buchori adalah sosok panutan muslim
BERITA TERKAIT
- Belajar dari 20 Kampus Dunia, Rahmat Bastian Bawa 10 Kiat Optimalisasi ILUNI FHUI
- Siapa Oknum R Diduga Perantara Suap Vonis Bebas Ronald Tannur? MA Mau Usut
- 2.426 Peserta Lulus SKD CPNS BPKP dan Berhak Mengikuti SKB
- Inilah Juru Bicara Kantor Komunikasi Kepresidenan, Ada Nama Ujang Komarudin
- Fakta Baru, Zarof Ricar Bertemu Hakim Agung Soesilo Bahas Ronald Tannur, Ini yang Terjadi
- Zarof Ricar Belum Menyerahkan Uang ke Majelis Kasasi Ronald Tannur, Tetapi 1 Hakim Pernah Ditemui