Uji Coba, Minim Perlawanan
Persib 2 - Cilegon United FC 0
Selasa, 23 Juli 2013 – 05:41 WIB

Uji Coba, Minim Perlawanan
BANDUNG - Pertandingan uji coba yang telah direncanakan Persib sejak jauh hari akhirnya terlaksana di Stadion Siliwangi Bandung, Minggu (21/7) malam. Dalam laga pemanasan ini, Firman Utina Cs menaklukan Cilegon United FC dengan skor 2-0, tapi Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman mengaku belum mendapat apa yang diincarnya dalam game yang dipersiapkan jelang laga Persib berikutnya di Indonesia Super League (ISL) 2013. "Kita ingin menyerang dengan counter attack, tapi karena lawan (Cilegon United) banyak menunggu, jadi strategi kita tidak cukup berjalan," bebernya.
"Sudah lama tidak ada game. Ada pertandingan (uji coba) sangat terasa sekali. Namun, apa yang saya inginkan tidak didapat," ungkapnya saat dijumpai usai laga uji coba.
Baca Juga:
Djanur- sapaan akrab Djadjang Nurdjaman-menganggap taktik yang selama ini diasahnya dalam latihan di bulan Ramadan tak sepenuhnya berjalan. Padahal dia sangat berharap racikan taktiknya dapat terealisasim sehingga memberi gambaran penampilan skuatnya kala menghadapi Barito Putra 26 Juli nanti.
Baca Juga:
BANDUNG - Pertandingan uji coba yang telah direncanakan Persib sejak jauh hari akhirnya terlaksana di Stadion Siliwangi Bandung, Minggu (21/7) malam.
BERITA TERKAIT
- Resmi Jadi WNI, Emil Audero, Joey Mathijs, dan Dean Ruben Terlihat Semringah
- 3 Pemain Kepercayaan STY yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia