Uji Coba Vaksinasi Merdeka, Irjen Fadil Pengin Semua Warga DKI Divaksin Covid-19
Rabu, 28 Juli 2021 – 20:30 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya resmi melakukan soft launching atau uji coba pelaksanaan program Vaksinasi Merdeka pada Rabu (28/7).
Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran mengatakan program Vaksinasi Merdeka dibuat dalam rangka menyambut HUT ke-76 Kemerdekaan RI.
"Program ini dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76, kami mengusung program vaksinasi merdeka," ucap Fadil saat meninjau soft launching Vaksinasi Merdeka di SD 01 Klender, Jakarta Timur.
Jebolan Akademi Kepolisian (Akpol) 1991 itu mengatakan, guna menyukseskan program tersebut, pihaknya mengajak sukarelawan dari berbagai elemen masyarakat, mahasiswa, dan tenaga kesehatan.
Polda Metro Jaya resmi melakukan soft launching atau uji coba pelaksanaan program vaksinasi merdeka, Rabu (28/7)
BERITA TERKAIT
- Ini Identitas 7 Tahanan Kabur dari Rutan Salemba
- Catat, 5 Lokasi SIM Keliling Hari Ini
- Menkomdigi Meutya Hafid Meminta Maaf sembari Terisak
- Polda Metro Sita Aset Senilai Rp 2,8 Miliar dari Tersangka Judol yang Kabur ke Luar Negeri
- Dari Tangan 2 Pelaku Judol Komdigi Polisi Sita Duit Sebanyak Ini
- Polisi Ciduk 2 Tersangka Akses Judi Online di Komdigi yang Kabur ke Luar Negeri