Ujian Paket C dan Unas Serentak
Rabu, 13 Maret 2013 – 11:34 WIB
MANNA - Sebanyak 84 calon peserta ujian paket C tahap I di Bengkulu Selatan diimbau agar mempersiapkan diri. Sebab, pelaksanaan ujian akan diserentakan dengan jadwal pelaksanaan Ujian Nasional yang akan digelar pada 15 - 18 April 2013. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Bengkulu Selatan (BS) Syahidin, M.Pd melalui Kasi Teknis Dikmen Herian, S.Pd mengatakan hal tersebut. Untuk lokasi ujian, lanjut Herian, masih akan dibahas. Namun pendistribusian soal bersamaan dengan soal ujian nasional. Karena itu, Herian mengatakan, masih ada waktu untuk calon peserta belajar. Walaupun ujian paket, belum tentu seluruh peserta bisa lulus.
Menurut Herian, peserta yang sudah terdaftar di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Kemang Batu Lambang sebanyak 20 orang, Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) 19 orang, PKBM Al-Barrokah 15 orang, PKBM Putra Reflesia 21 orang dan PKBM Sabilil Rasyad sebanyak 9 orang.
Baca Juga:
"Pendaftaran sudah ditutup. Persiapan pelaksanan ujian sudah dilaksanakan. Untuk tahap kedua masih akan dilakukan pada Juni. Sedangkan tahap pertama ini digelar serentak dengan pelaksanana Ujian Nasional. Perbedaannya, untuk jadwal ujian paket setelah pelaksanaan Ujian Nasional," kata Herian.
Baca Juga:
MANNA - Sebanyak 84 calon peserta ujian paket C tahap I di Bengkulu Selatan diimbau agar mempersiapkan diri. Sebab, pelaksanaan ujian akan diserentakan
BERITA TERKAIT
- Mbak Rerie Sebut Permasalahan di Sektor Pendidikan Harus Diurai dari Hulu Hingga Hilir
- Persiapan Matang Penting Bagi Siswa Agar Peluang Lulus Masuk PTN Makin Tinggi
- Para Pengajar di PIP Semarang Diminta Fokus Kembangkan Kompetensi
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Ungkap 6 Program Utamanya, Berbahagialah Guru se-Indonesia
- BM 400 Cibubur Buka Program IB, Minat Orang Tua Murid Tinggi Banget
- Universitas Bunda Mulia Meluncurkan Prodi AI, Pertama di Indonesia