Ujian Paket C dan Unas Serentak
Rabu, 13 Maret 2013 – 11:34 WIB
MANNA - Sebanyak 84 calon peserta ujian paket C tahap I di Bengkulu Selatan diimbau agar mempersiapkan diri. Sebab, pelaksanaan ujian akan diserentakan dengan jadwal pelaksanaan Ujian Nasional yang akan digelar pada 15 - 18 April 2013. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Bengkulu Selatan (BS) Syahidin, M.Pd melalui Kasi Teknis Dikmen Herian, S.Pd mengatakan hal tersebut. Untuk lokasi ujian, lanjut Herian, masih akan dibahas. Namun pendistribusian soal bersamaan dengan soal ujian nasional. Karena itu, Herian mengatakan, masih ada waktu untuk calon peserta belajar. Walaupun ujian paket, belum tentu seluruh peserta bisa lulus.
Menurut Herian, peserta yang sudah terdaftar di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Kemang Batu Lambang sebanyak 20 orang, Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) 19 orang, PKBM Al-Barrokah 15 orang, PKBM Putra Reflesia 21 orang dan PKBM Sabilil Rasyad sebanyak 9 orang.
Baca Juga:
"Pendaftaran sudah ditutup. Persiapan pelaksanan ujian sudah dilaksanakan. Untuk tahap kedua masih akan dilakukan pada Juni. Sedangkan tahap pertama ini digelar serentak dengan pelaksanana Ujian Nasional. Perbedaannya, untuk jadwal ujian paket setelah pelaksanaan Ujian Nasional," kata Herian.
Baca Juga:
MANNA - Sebanyak 84 calon peserta ujian paket C tahap I di Bengkulu Selatan diimbau agar mempersiapkan diri. Sebab, pelaksanaan ujian akan diserentakan
BERITA TERKAIT
- Sandang Gelar LL.M dari Kampus Top, Fidela Gracia: Terima Kasih President University
- Memutus Rantai Kemiskinan Lewat Pendidikan, BSI Maslahat Gandeng Ganesha Operation
- Banyak R3 Tidak Lulus Seleksi PPPK Guru Tahap 1, Bagaimana Honorer Database Bisa Tuntas
- Character Building FK UNDIP Bangkitkan Semangat dan Karakter Generasi Emas
- Kemendikdasmen Percepat Penyaluran BOSP 2025 di 423.080 Sekolah, Sebegini Anggarannya
- Talent DNA Jadi Solusi Identifikasi Bakat Digital Anak