Ujian Perdana Bayu Pradana Cs di Hadapan Pendukungnya
jpnn.com, TENGGARONG - Mitra Kukar akan menjamu Borneo FC di Stadion Aji Imbut, Tenggarong Seberang, Senin (2/4).
Laga perdana di hadapan publik Kukar tersebut, Naga Mekes berharap bisa memetik tiga poin perdana musim ini.
Kendati tak mudah, Bayu Pradana dkk optimistis skuatnya bisa melewati ujian perdana di kandang dengan hasil maksimal.
Ambisi memenangi pertandingan perdana di Aji Imbut bukan tanpa alasan kuat. Hasil positif dari Kanjuruhan, Malang saat menahan imbang Arema FC 2-2, jadi salah satu penyulut semangat anak-anak Kota Raja.
Alasan lain, kini Mitra Kukar memiliki komposisi lebih baik ketimbang musim lalu saat ditekuk Pesut Etam dua kali pertemuan.
Memiliki jeda waktu satu pekan setelah melakoni pertandingan di Malang, dimaksimalkan Rafael Berges Marin untuk mematangkan skema. Semua lini mendapatkan porsi evaluasi yang sama.
Salah satu yang jadi fokus eks pelatih Cordoba itu adalah penyelesaian akhir. Dia menilai, pada laga perdana di Malang, Fernando Rodriguez Ortega cs masih banyak membuang peluang.
Selain itu, ayah dua anak tersebut tak lupa memoles lini belakangnya. Dia meminta agar kesalahan yang dilakukan di Malang tak terulang. Termasuk meminimalisasi pelanggaran di dekat kotak 16.
Mitra Kukar akan menjamu Borneo FC di Stadion Aji Imbut, Tenggarong Seberang, Senin (2/4).
- Borneo FC Vs Madura United: Tuan Rumah Berpesta Gol
- Live Streaming Borneo FC Vs Madura United: Kans Tuan Rumah Manyala
- Persija Jakarta Vs Borneo FC Berakhir Sangat Dramatis
- Live Streaming Persija Vs Borneo FC: Macan Pengin Tamu Mandul
- Live Streaming PSM Makassar Vs Borneo FC, Ada 1 Gol di Babak Pertama
- Liga 1: Bojan Hodak Syukuri Kemenangan Persib atas Borneo FC, tetapi