Ukir Rekor di Markas MU, Manchester City Juara Paruh Musim
jpnn.com, MANCHESTER - Pemimpin klasemen sementara Premier League, Manchester City memastikan diri menjadi juara setengah musim setelah membuat perbedaan sebelas poin dengan Manchester United di tiga laga sisa paruh kompetisi tahun ini.
The Citizens kini mengoleksi 46 poin dari 16 laga. Sementara MU 35. Andai City kalah di tiga laga berikut, perolehan angka tim asuhan Pep Guardiola itu tetap tak terkejar.
City mendulang tiga poin terbaru usai bertandang ke markas MU di Old Trafford, Minggu (10/12) malam. Dalam derby sengit itu, tamu menang 1-2.
City unggul lebih dahulu lewat David Silva di menit ke-43. Namun Marcus Rashford menyamakan kedudukan jelang babak pertama usai. Nicolas Otamendi menentukan kemenangan City lewat golnya di menit ke-54.
Meski berstatus sebagai tim tamu, City lebih banyak menguasai bola. Tercatat Kevin De Bruyne cs mendapatkan 65 persen penguasaan bola sepanjang pertandingan.
Kemenangan ini membuat City menjadi tim pertama di Premier League yang menang di 14 pertandingan beruntun, melewati 13 kemenangan yang pernah dicatat Chelsea dan Arsenal.
Rekor lainnya, jarak sebelas poin antara pemuncak klasemen dengan peringkat kedua dalam 16 pekan pertama Premier League juga menjadi jarak terjauh sepanjang sejarah Inggris. City juga memberikan catatan buruk buat United.
Manchester City mencatat 14 kemenangan beruntun di Premier League setelah menang 2-1 di Derby Manchester
- Man City Ambyar Ditumpas PSG, Nasib di Ujung Tanduk
- Liga Champions: 6 Klub Gugur, 3 Raksasa Terancam
- Manchester City Resmi Merekrut Pemain Muda Asal Brasil Vitor Reis
- Manchester City Rekrut Bek Asal Uzbekistan Abdukodir Khusanov
- Liga Inggris, Guardiola Sebut Manchester City Telah Kembali ke Performa Terbaik
- Luar Biasa! Man United Menahan Liverpool di Anfield