Sahabat Sandi Bantu Pasarkan UMKM dari Berbagai Daerah di JCC Expo
jpnn.com, JAKARTA - Relawan UKM Sahabat Sandi membantu mempromosikan sekaligus memasarkan puluhan produk UMKM dalam Pameran KAI Expo di JCC Senayan, Jakarta Pusat.
Salah satu tenant, Anisa mengatakan, kegiatan UKM Sahabat Sandi sangat bermanfaat dan tepat sasaran karena membuat banyak produk UMKM dikenal lebih luas oleh masyarakat.
"Sebagai UMKM yang tergabung dengan UKM Sahabat Sandi kami sangat terbantukan karena ini menjadi branding bagi produk kami," kata Anisa, Minggu (18/9).
Anisa mengungkapkan, kegiatan yang diwadahi UKM Sahabat Sandi ini sangat ramai pengunjung. Hal ini sangat berdampak positif pada peningkatan penjualan produknya.
"Sangat ramai, dan ini benar-benar tersampaikan pemasaran, promosi juga brandingnya. Alhamdulillah penjualannya juga luar biasa," tutur Anisa.
Salah satu pengunjung, Syifa mengaku sangat bangga karena melihat produk lokal bisa dijumpai di pameran JCC Senayan.
Syifa mendukung UKM Sahabat Sandi, menurutnya ini sebagai bentuk nyata produk lokal agar dapat terbantu pemasarannya.
"Pak Sandi membuka peluang UMKM untuk lebih dikenal di masyarakat, kalau Pak Sandi Nyalon di 2024 InsyaAllah saya dukung banget," seru Syifa.(chi/jpnn)
Kegiatan UKM Sahabat Sandi sangat bermanfaat dan tepat sasaran karena membuat banyak produk UMKM dikenal lebih luas oleh masyarakat.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM
- Nana Sudjana Sebut Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng Upaya Tingkatkan Layanan UMKM
- Temui Uskup Agung Jakarta, Ridwan Kamil Diminta Urus Fakir Miskin & Lingkungan
- Lewat Berkriyasi 2024, BKI Berkomitmen Selalu Hadir Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan
- Hadirkan Layanan Makin Lengkap & Aman, SuperApp BYOND by BSI Siap Meluncur
- Mantap! 27 Ton Produk Briket Arang Asal Magelang Tembus Pasar Negeri Jiran