Ulah 3 Remaja di Jaktim Sungguh Keterlaluan, Lihat Fotonya
jpnn.com, JAKARTA - Kebakaran tiga ban mobil terjadi di Taman Banjir Kanal Timur (BKT), Pondok Kopi, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (22/2) dini hari.
Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur Gatot Sulaeman mengatakan kebakaran terjadi sekitar pukul 01.00 WIB.
Satu unit branwir dan tiga personel dikerahkan guna memadamkan api.
"Ban di Taman BKT dibakar orang," kata Gatot dalam keterangan tertulis.
Adapun penyebab kebakaran ban itu akibat ulah tiga remaja yang tidak bertanggung jawab.
"Anggota PPSU Kelurahan Pondok Kopi datang ke pos kami memberikan berita ada tiga orang remaja membakar ban mobil kemudian kebakaran ban tersebut makin membesar," ujar Gatot.
Tidak ada korban jiwa dan luka dalam insiden tersebut. Adapun petugas bisa memadamkan api dalam waktu sekitar 30 menit. (cr1/jpnn)
Ulah ketiga remaja itu dilakukan di Taman Banjir Kanal Timur (BKT), Jaktim pada Selasa (22/2) dini hari.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Dean Pahrevi
- Putra Nababan Apresiasi Kontribusi Besar Jaktim bagi Pram-Doel
- Dapat Bisikan Gaib, Remaja 14 Tahun Bunuh Bapak & Nenek di Cilandak Jaksel
- Meccaya Resmi Luncurkan 88 Acne Cream & Sarijel
- Soal Ulah Gangster yang Bikin Resah, Pj Gubernur Jateng Merespons Begini
- Lestari Moerdijat: Darurat Kesehatan Mental Remaja jadi Tanggung Jawab Semua Pihak
- Pakar Terorisme: Fokus BNPT Pada Perlindungan Perempuan, Anak, dan Remaja Sudah Tepat