Ulah Iseng Pria Semarang Merekam Karyawati di Kamar Mandi

jpnn.com, SEMARANG - KDK, pria 33 tahun di Semarang menjadi tersangka atas kasus pornografi.
Karyawan restoran itu telah belasan kali merekam rekan sekerjanya saat berada di kamar mandi atau toilet.
"Ada empat perempuan rekan kerja pelaku yang direkam dengan telepon seluler saat berada di kamar mandi," kata Kapolrestabes Semarang Kombes Pol. Irwan Anwar, Senin.
Dia mengatakan berdasarkan laporan tersebut pihaknya telah menahan tersangka serta menyita telepon selulernya yang berisi rekaman tersebut.
Irwan memastikan pelaku hanya merekam pegawai restoran tersebut dan bukan pengunjung.
"Dari pengakuan tersangka, aksi tersebut sudah dilakukan sejak 2022," ujarnya.
Irwan mengatakan pelaku yang sudah 10 tahun bekerja di restoran yang berlokasi di Jalan Rinjani, Kota Semarang, itu hanya merekam perempuan karyawati tertentu saja.
Aksi tersebut, kata dia, sudah lebih dari sepuluh kali dilakukan oleh tersangka.
Sejak tahun 2022, pria di Semarang ini merekam karyawati yang lagi berada di kamar mandi.
- GT Kalikangkung Mulai Padat, Catat Masa Berlaku Diskon Tarif Tol
- Porter Stasiun Semarang Tawang Kebanjiran Rezeki Menjelang Mudik Lebaran 2025
- Polisi Amankan 278 Pemuda Konvoi Liar yang Ganggu Ketertiban di Ramadan
- Ratusan Gangster Konvoi Blokir Jalan & Kacaukan Semarang
- BPJS Kesehatan Semarang Pastikan Layanan JKN Berjalan Selama Libur Lebaran 2025
- Pasien Rehabilitasi Narkoba Tewas Dianiaya di Semarang, 12 Orang Jadi Tersangka