Ulama Besar Malaysia: Insyaallah Anak Ridwan Kamil Masuk dalam Golongan Para Syuhada

Ulama Besar Malaysia: Insyaallah Anak Ridwan Kamil Masuk dalam Golongan Para Syuhada
Ulama besar Malaysia Habib Ali Zaenal Abidin al Hamid (kiri) meyakini anak Ridwan Kamil, Eril, masuk dalam golongan para syuhada atau mereka yang mati syahid. Foto: tangkapan layar/@ceritauntungs

jpnn.com, JAKARTA - Ulama besar Malaysia Habib Ali Zaenal Abidin al Hamid menyampaikan turut berbelasungkawa atas kepergian anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.

Habib Ali menyampaikan kehilangan anak seperti dialami Gubernur Ridwan Kamil dan sang istri merupakan ujian yang besar.

"Memang kehilangan orang tersayang itu suatu dukaan (ujian) yang besar, tetapi di balik itu memberikan balasan (kebaikan) yang besar juga dari Allah," kata ulama kelahiran Bondowoso, Jawa Timur itu.

Habib Ali meyakini Eril masuk golongan para syuhada, yaitu mereka yang meninggal dunia dalam keadaan syahid.

Mengutip Hadis Riwayat Bukhari Nomor 2829 dan Muslim nomor 1919 dari Abu Hurairah ra, Rasulullah bersabda orang yang mati syahid ada lima, di antaranya orang yang mati tenggelam.

"Insyaallah anak Bapak Ridwan Kamil termasuk golongan para syuhada," ujar Habib Ali melalui vlog Arie Untung di YouTube, Minggu (5/6).

Dalam tayangan tersebut juga diperlihatkan Ridwan Kamil tengah mengundangkan azan dan mengimami salat gaib di pinggiran Sungai Aare, Bern, Swiss.

Sementara itu, KBRI di Bern, Swiss, menyampaikan perkembangan terbaru pencarian Eril yang hilang sejak 26 Mei 2022 pukul 11.24 waktu setempat.

Ulama besar Malaysia Habib Ali Zaenal Abidin al Hamid meyakini anak Ridwan Kamil, Eril, masuk dalam golongan para syuhada atau mereka yang mati syahid

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News