Ulama FPI Sebut Bupati Ini Kawini Nyi Roro Kidul

jpnn.com - PURWAKARTA – Bukan hanya bikin heboh dengan mempelesetkan salam sampurasun dengan campur racun, Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq ternyata juga melontarkan pernyataan kontrofersial dengan menyebut Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi sudah melamar dan mengawini Ratu Pantai Selatan Nyi Roro Kidul.
Beruntung, Dedi menganggapi biasa pernyataan Rizieq dan mengaku sudah biasa dihujat dan dicaci seperti itu. “Biasa aja, saya udah biasa,” ujar Dedi, Kamis (26/11).
Dia mengaku tidak akan memperkarakan pernyataan Rizieq itu, meski sebenarnya bisa dikategorikan pencemaran nama baik.
Tapi Dedi sangat menyayangkan pernyataan Habib Rizieq tersebut. Pasalnya, Rizieq merupakan ulama besar, sehingga tidak selayaknya mengeluarkan pernyataan seperti itu. “Jadi, sangat disayangkan kalau ada ulama sebesar mengeluarkan pernyataan seperti itu,” tambah Dedi.
Sebelumnya, Habib Rizieq mengatakan, sejak memimpin Purwakarta, Dedi Mulyadi terus berusaha menghidupkan kembali ajaran “Sunda Wiwitan”.
Kata Rizieq Dedi menghiasi Purwakarta dengan aneka patung pewayangan seperti patung Bima dan Gatotkaca, bahkan ditambah dengan aneka patung Hindu Bali. Tak hanya itu, Dedi juga melamar dan mengawini Nyi Roro Kidul. (one/pojoksatu/mas)
PURWAKARTA – Bukan hanya bikin heboh dengan mempelesetkan salam sampurasun dengan campur racun, Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Balai Ternak BAZNAS Berdayakan Peternak Mustahik di Sleman
- Rumah Ridwan Kamil Digeledah KPK, Begini Respons Dedi Mulyadi
- Seorang Anak Hilang Terbawa Arus Sungai di Tasikmalaya, Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian
- 50 Napi Kabur dari Lapas Kutacane, 13 Sudah Ditangkap, 37 Masih Dicari
- Banjir Probolinggo, 1 Warga Meninggal Dunia
- Beruang Madu Dijerat dan Ditombak Manusia di Hutan Lindung, BBKSDA Riau Bergerak