Ulama Indonesia Terpilih Sebagai Ketua Komite Syariah di WHFC
Minggu, 17 Mei 2015 – 20:34 WIB

Asrorun Niam Sholeh, sekretaris Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) terpilih menjadi ketua Komite Syariah World Halal Food Council (WHFC) baru saja digelar pada pertemuan umum tengah tahun (Semi Annual General Meeting) yang dilaksanakan pada 15 sampai 17 Mei 2015 di Melbourne, Australia. Foto for JPNN.com
"Dunia mengakui posisi penting Indonesia dalam mainstreaming isu halal dalam kebijakan global, dan ini tidak lepas dari pioneering yang dilakukan oleh MUI sekian puluh tahun lalu", tegasnya.
Seusai terpilih menjadi Ketua, Asrorun Niam Sholeh langsung memimpin Shariah Committe Meeting dengan tiga agenda; status penetapan sertifikasi halal oleh lembaga non-muslim; penentuan standar kematian hewan yang disembelih; dan status hewan yang mayoritas pangannya berasal dari barang najis.
Acara yang dihelat di East Prestone Islamic College Melbourne Australia ini dibuka secara resmi oleh otoritas Negara Bagian Victoria, dan dihadiri perwakilan negara-negara peserta. (awa/jpnn)
JPNN.com JAKARTA - Suksesi Ketua Komite Syariah World Halal Food Council (WHFC) baru saja digelar pada pertemuan umum tengah tahun (Semi Annual General
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Sede Vacante, Masa ‘Kursi Kosong’ setelah Paus Vatikan Wafat
- Setahun Sebelum Meninggal, Paus Fransiskus Sederhanakan Liturgi Pemakaman Kepausan
- Kabar Duka, Paus Fransiskus Meninggal Dunia
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas