Ulama Karismatik Wafat, PDIP Berbelasungkawa
Rabu, 28 September 2022 – 16:34 WIB

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Foto: Dokumen PDIP.
jpnn.com - JAKARTA - Ulama karismatik Aceh Tgk Muhamad Amin (Abu Tumin Blang Badeh) meninggal dunia.
Abu Tumin meninggal di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Fauziah Bireuen, pada Selasa (27/9).
DPP PDI Perjuangan berbelasungkawa atas wafatnya Abu Tumin.
Ucapan belasungkawa disampaikan Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto dalam siaran pers yang diterima, Rabu (28/9).
"Semoga husnul khotimah, diampuni segala dosanya dan mendapat tempat terbaik di sisi Sang Maha Pencipta."
"PDI Perjuangan menyampaikan duka cita yang mendalam," ujar Hasto.
Baca Juga:
Abu Tumin merupakan pimpinan pondok pesantren Dayah Al Madinatuddiniyah Babussalam Blang Bladeh, Bireuen.
Abu Tumin termasuk salah satu ulama paling berpengaruh di Aceh.
Seorang ulama karismatik di Aceh meninggal dunia, PDI Perjuangan menyatakan belasungkawa.
BERITA TERKAIT
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Kongres PDIP Bakal Diisi Acara Pengukuhan Megawati Sebagai Ketua Umum
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?
- Menang Gugatan atas PDIP, Tia Rahmania: Saya Bersyukur karena Terkait Nama Baik
- Bersaksi di Persidangan, Wahyu Mengaku Tak Punya Bukti Terima Uang dari Hasto