Ulang Tahun Ke-24, Natasha Wilona Girang Diberi Kejutan
jpnn.com - Aktris Natasha Wilona baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-24 pada Kamis (15/12), lalu.
Bintang serial Little Mom tersebut bahagia karena mendapat banyak kejutan di hari ulang tahunnya.
"Enggak nyangka banget. Terima kasih keluarga besar aku, penggemar aku, kompak banget," kata Natasha Wilona saat ditemui di kawasan Serpong, Tangerang, baru-baru ini.
Wilona tak menyangka orang-orang terdekatnya masih mau berupaya memberikan kejutan di usianya yang cukup dewasa.
Namun, tak menampik, Wilona senang bisa berbagi kebahagiaan di hari spesialnya.
"Seru-seruan di atas panggung," imbuhnya.
Di usia yang hampir seperempat abad ini, Wilona berharap dapat menjadi sosok yang lebih dewasa.
Wilona mengatakan ada lebih banyak pencapaian yang ingin dikejar di usia ini.
Aktris Natasha Wilona girang mendapat kejutan dari keluarga dan penggemar pada perayaan ulang tahun ke-24.
- Batal Tayangkan Podcast Ayah Natasha Wilona, Denny Sumargo: Cukup Sensitif
- Ini Alasan Denny Sumargo Tak Menayangkan Podcast dengan Ayah Natasha Wilona
- 3 Berita Artis Terheboh: Natasha Wilona Rugi Puluhan Miliar, Kimberly Ryder Ungkap Perasannya
- Fotonya Dicatut Produk Kosmetik, Natasha Wilona Rugi Puluhan Miliar
- 3 Berita Artis Terheboh: Down for Life Cerita Perjuangan Masyarakat Dayak, Natasha Wilona Lapor Polisi
- Lapor Polisi, Natasha Wilona Serahkan Barang Bukti Ini