Ular 6 Meter Berkeliaran di Permukiman Warga, Ini Wujudnya

jpnn.com - SAMPIT – Warga di kawasan Jalan DI Panjaitan, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Sampit dibuat geger karena kemunculan ular yang cukup besar, Kamis (10/11).
Ular jenis piton sepanjang enam meter dan berat sekitar 60 kilogram tersebut ditemukan di selokan setelah dua hari lepas dari kandang.
Warga setempat, Sapran menceritakan, dirinya secara tak sengaja pertama kali menemukan ular tersebut sekitar pukul 08:00 WIB.
Pada saat dia melintas, tiba-tiba muncul kepala ular dengan lidah menjulur di selokan.
Awalnya dia mengira itu adalah boneka. Tetapi, setelah didekati, ternyata ular.
Berawal dari temuan itu, Sapran lantas memanggil warga lainnya.
Mendengar hal itu, masyarakat sekitar langsung berhamburan melakukan penangkapan.
Berbagai cara dilakukan untuk mengeluarkan ular dari selokan.
SAMPIT – Warga di kawasan Jalan DI Panjaitan, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Sampit dibuat geger karena kemunculan ular yang cukup besar,
- Banjir Merendam 450 Rumah di Pangkalpinang
- PPPK 2024 yang Baru Dilantik Jangan Sok Tahu, Begitu Pesan Pak Totok
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron