Ular Besar Teror Warga, Kapolda Perintahkan Brimob Turun Tangan

Ular Besar Teror Warga, Kapolda Perintahkan Brimob Turun Tangan
Brimob. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - BANDARLAMPUNG – Beberapa hari belakangan, warga Jl. Cipto Mangunkusumo, Sumurbatu, Telukbetung Utara (TbU), atau lebih dikenal dengan daerah Sarijo, Lampung, dilanda keresahan.

Penyebabnya, warga setempat sering melihat penampakan seekor ular berukuran besar.

Selain itu, beberapa warga juga mengaku hewan peliharaan mereka seperti ayam sering hilang secara tiba-tiba. 

Rio Anjasmara (25), salah seorang warga setempat, mengaku pernah melihat ular tersebut saat menyeberangi jalan di malam hari. 

Baca juga: Ngeri.... Asli Gede Banget Ular Ini

Menurut dia, ular itu berukuran sebesar tiang listrik. Malam itu ular tersebut masuk rumah tak berpenghuni yang berlokasi di pinggir Jl. Cipto Mangunkusumo. 

’’Sekitar jam 03.00 WIB, saya lihat ular itu melintas. Saat saya kejar, ularnya masuk rumah kosong,” akunya.

Sementara, Ketua RT 04 Sumurbatu, Telukbetung Utara Damanhuri membenarkan jika banyak warganya melapor terkait adanya penampakan ular di daerahnya. Untuk itu, ia berharap pemerintah kota menindaklanjuti keluhan warganya tersebut.

BANDARLAMPUNG – Beberapa hari belakangan, warga Jl. Cipto Mangunkusumo, Sumurbatu, Telukbetung Utara (TbU), atau lebih dikenal dengan daerah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News