Ular Kobra Teror Warga Rangkasbitung Barat
jpnn.com, LEBAK - Warga Kampung Sentral Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten, diteror seekor ular kobra yang berkeliaran di sekitar permukiman, Minggu.
Setelah melakukan perburuan, warga akhirnya berhasil menangkap binatang melata tersebut di pintu halaman rumah saat menyerang seekor kucing.
“Kami kejar ular kobra itu dan ditemukan ditumpukan pagar tembok halaman rumah dan sempat menyerang sehingga dilakukan pemukulan dengan tongkat bambu hingga mati," kata Mas Yanto (55), warga Sentral Kelurahan Rangkasbitung Barat Kabupaten Lebak, Minggu.
Peristiwa ular kobra itu sejak dua bulan lalu meresahkan warga RI02/10 Kampung Sentral, Rangkasbitung karena kerapkali berkeliaran di permukiman padat penduduk.
Masyarakat setempat tentu sangat ketakutan adanya ular yang bisa mematikan manusia itu. Namun, tiba-tiba Sabtu (23/5) pukul 07.10 WIB ular kobra kembali muncul di depan halaman rumah warga.
Karena itu, warga setempat mengejar ular kobra yang sempat bersembunyi ditumpukan pagar dan sempat melakukan serangan sebelum akhirmya bisa dilumpuhkan.
"Kami pukul menggunakan tongkat bambu agar ular yang bisa mematikan itu bisa ketangkap, tetapi ular itu menyerang," katanya.
Tini, 60, seorang warga Kabupaten Lebak mengaku dirinya melihat ular kobra itu berhadapan dengan seekor kucing di pintu rumah Mas Yanto sehingga berteriak dan pemilik rumah keluar sambil mengejar ular tersebut.
"Kami merasa ketakutan saat melintasi rumah Mas Yanto melihat ular yang mematikan itu," katanya.
Warga Kampung Sentral Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten, diteror seekor ular kobra yang berkeliaran di sekitar permukiman, Minggu.
- Proyek PIK 2 Dinilai Menguntungkan Rakyat, JMBB Suarakan Dukungan
- KMS Desak Kejagung Periksa Wawan Suami Airin dalam Kasus Dugaan Korupsi Sport Center Serang Banten
- Dukung Ketahanan Pangan, Polda Banten Tanam Jagung di Lahan 4.325 Hektare
- Dukung Program Prabowo, Polisi Bersama Jurnalis Gelar Uji Coba Makan Siang Bergizi di Sekolah
- Gali Potensi Lokal, Mendes PDT Yandri Susanto Keliling Desa di Banten
- PT. KSP Aktif Berpartisipasi Membangun Pendidikan Banten