Ular Piton Sepanjang 7 Meter Ditangkap Warga Pulau Tengah

jpnn.com, TEBING TINGGI - Seekor ular piton sepanjang 7 meter ditangkap warga usai memangsa babi hutan di Pulau Tengah, Desa Bandar Agung, Kecamatan Pasemah Air Keruh (Paiker), Empat Lawang, Sumsel, Senin (6/8).
Sayangnya, ular itu langsung dibunuh warga karena takut akan membahayakan penduduk sekitar.
Informasi dihimpun, ular tersebut baru saja menelan babi hutan sebelum ditangkap warga secara bersama-sama.
Ular tersebut ditemukan warga yang sedang melintas di kawasan Ayik Buluh, Dusun Pulau Tengah.
“Warga hendak ke kebun, melihat sesosok ular itu, lalu pulang memberitahukan warga yang lain,” ujar Rini, salah seorang warga setempat.
Selanjutnya, sejumlah warga secara bersama-sama datang ke lokasi yang ditunjukkan warga lainnya itu dan menemukan ular itu dalam kondisi baru menelan mangsa.
“Belum tahu mangsanya apa. Tapi, besar kemungkinan hewan liar, atau babi,” jelasnya. (eno)
Seekor ular piton sepanjang 7 meter ditangkap warga usai memangsa babi hutan di Pulau Tengah, Desa Bandar Agung, Kecamatan Pasemah Air Keruh, Senin (6/8).
Redaktur & Reporter : Budi
- Dokter PPDS Anestesi Unsri Diduga Jadi Korban Kekerasan Konsulen di RSUP Hoesin Palembang
- Herman Deru Beberkan Potensi Sumsel kepada Peserta PKDN Sespimti Polri Dikreg ke-34
- Gubernur Herman Deru Dorong Pembangunan Infrastruktur Daerah yang Berdampak Luas
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- Oknum Polisi Penganiaya Mantan Pacar di Palembang Dinyatakan Positif Narkoba
- BKBK Jadi Cara Herman Deru Dorong Percepatan Pembangunan Infrasturktur Lahat