Ultah ke-32, Pirlo Tinggalkan Milan
Jumat, 20 Mei 2011 – 19:19 WIB
MILAN - Berakhir sudah kebersamaan Andrea Pirlo dengan AC Milan. Setelah satu dekade, Pirlo tidak lagi berkostum Milan musim depan. Hal itu diumumkan Pirlo seusai menggelar pertemuan dengan pengurus Milan di kantor klub di Via Turati kemarin. Pirlo meninggalkan Rossoneri - sebutan Milan - setelah kontraknya habis akhir musim ini. Meski begitu, sudah menjadi rahasia umum apabila Pirlo pergi juga karena "dipaksa pergi". Itu karena dirinya memang tidak masuk dalam rencana allenatore Milan Massimiliano Allegri.
"Saya di sini untuk berpamitan. Setelah sepuluh tahun yang tidak terlupakan, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada klub dan fans atas dukungannya," ungkap Pirlo kepada La Gazzetta dello Sport.
Baca Juga:
Keputusan Pirlo meninggalkan Milan tidak berlangsung di momen yang tepat. Sebab, pemain berjuluk I"archittteo atau si Arsitek itu semestinya berbahagia karena tepat merayakan ultah ke-32 kemarin. "Ini (meninggalkan Milan, Red) merupakan kesepakatan antara kedua belah pihak," jelasnya.
Baca Juga:
MILAN - Berakhir sudah kebersamaan Andrea Pirlo dengan AC Milan. Setelah satu dekade, Pirlo tidak lagi berkostum Milan musim depan. Hal itu diumumkan
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonesia vs Jepang: STY Minta Skuadnya Tampilkan Permainan yang Tak Akan Disesali
- Soal Kans Timnas Indonesia Menang Melawan Jepang, Jay Idzes Jujur Bilang Begini
- Sempat Kalah Lawan Dewa United, Timnas Basket Indonesia Bangkit dengan Gebuk Malaysia
- Shin Tae Yong Berbunga-bunga Menjelang Laga Indonesia vs Jepang, Ini Pemicunya
- Indonesia vs Jepang, Jay Idzes: Kami Punya Kesempatan
- Final Four Livoli Divisi Utama 2024: Tanpa Farhan Halim, Rajawali Pasundan Kalahkan Indomaret Sidoarjo