Ultah ke-37, Mulan Dapat Kejutan
jpnn.com - MULAN Jameela, genap menginjak 37 tahun. Pelantun lagu Makhluk Tuhan Paling Seksi ini merasa senang diberi kejutan kedatangan anak-anaknya di sebuah acara talk show, Selasa (23/8).
Keempat anak Mulan, secara tiba-tiba hadir dengan membawa kue ultah dan memberi sebuah video.
"Kok pada datang ke sini, ya ampun, ada ER (nama panggilan anak Mulan-Dhani) juga," kata Mulan.
Wanita asal Garut ini sangat senang, meski anak-anaknya tak membawakan kado khusus.
Mulan bersyukur, di pertambahan usianya saat ini, ia dipercaya Tuhan untuk memiliki empat anak.
"Tiap tahun yang saya pikirin bukan pestanya. Semakin ke sini kan bisa dilihat, saya anaknya banyak, semakin merenung, mudah-mudahan titipan anak ini bisa saya jaga dengan baik," harap istri siri Ahmad Dhani ini. (chi/jpnn)
MULAN Jameela, genap menginjak 37 tahun. Pelantun lagu Makhluk Tuhan Paling Seksi ini merasa senang diberi kejutan kedatangan anak-anaknya di sebuah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Konser Super Diva Libatkan Erwin Gutawa dan Jay Subyakto
- 3 Berita Artis Terheboh: Nikita Mirzani Disebut Ibu Durhaka, Kronologi Lolly Kabur
- Seusai Kabur dari Rumah Aman, Putri Nikita Mirzani Dititipkan di RS Polri
- Rizky Febian Bersyukur Bisa Bawa Mahalini untuk Umrah Pertama Kali
- Muhammad Gustidin, Dari Lagu City of Lies ke Bisnis Properti dan Kripto
- Al Ghazali Bicara Adegan Panas dengan Zsazsa Utari di Scandal 3