Umat Katolik Sambut Gembira Uskup Agung Kupang yang Baru

jpnn.com, KUPANG - Umat Katolik di Keuskupan Agung Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) menyambut gembira dan menaruh harapan besar atas pengangkatan Romo Hironimus Pakaenoni sebagai Uskup Agung Kupang oleh Sri Paus Fransiskus pada Sabtu (9/3/2024).
“Gembalakanlah domba-dombaKu adalah moto dari Uskup Agung Kupang terpilih dan benar-benar menjadi tugas yang mulia,” kata umat dari Paroki Kristus Raja Katedral Kupang Oan Wutun (32) di Kupang, Sabtu malam.
Sri Paus Fransiskus telah mengangkat Romo Hironimus Pakaenoni sebagai Uskup Agung Kupang menggantikan Mgr Petrus Turang yang telah mengajukan pengunduran diri dan kini menjadi Emeritus Uskup Agung Kupang.
Pengumuman pengangkatan itu disampaikan oleh Mgr Petrus Turang dalam perayaan ekaristi di Gereja Santa Maria Assumpta Kupang.
Pengangkatan itu pun menuai pujian dari banyak umat Katolik di Kota Kupang.
Oan berharap uskup terpilih ini dapat menjalankan tugas dan pelayanan dalam Keuskupan Agung Kupang dengan riang gembira dan seturut Injil.
“Selamat melayani umat dengan hati yang riang gembira, Yang Mulia,” ucap Oan.
Sementara itu, Jacoba (53) tampak menyeka airmata saat menyaksikan pengangkatan uskup terpilih itu secara daring.
Umat Katolik di Keuskupan Agung Kupang, NTT menyambut gembira pengangkatan Romo Hironimus Pakaenoni sebagai Uskup Agung Kupang oleh Sri Paus Fransiskus.
- Besuk Sekjen PDIP di Rutan KPK, Kardinal Suharyo Bicara Kebiasaan Paus Fransiskus
- Uskup Emeritus Mgr Petrus Turang Wafat, Senator Paul Liyanto: Sosok Bapak Bagi Semua Umat Lintas Agama
- Dunia Hari Ini: Paus Fransiskus Menyapa Warga Sebelum Pulang dari Rumah Sakit
- Sederet Kiprah Maung: dari Mobil Dinas Presiden Prabowo hingga Dipakai Paus Fransiskus
- Dunia Hari Ini: Kesehatan Paus Kembali Mengalami Kemunduran
- Hadiri Kegiatan Unika Atma Jaya, Menag Bicara soal Tantangan Keberagaman di Indonesia