Umat Khonghucu Doakan Korban Tsunami Jepang
Senin, 14 Maret 2011 – 17:43 WIB
CIAMIS – Umat Khonghucu yang tergabung dalam Majelis Khonghucu Indonesia (Makin) Ciamis, menggelar doa bersama untuk keselamatan korban tsunami di Jepang. Doa bersama itu dilaksanakan di gedung Makin Jalan Ampera II No 10 Ciamis, Sabtu (12/3).
Menurut Ketua Makin Ciamis, Yuki Halim, doa bersama tersebut sebenarnya merupakan kegiatan ibadah rutin setiap malam Minggu. Namun karena saat ini bertepatan dengan bencana alam di Jepang, doa bersama dikhususkan untuk rakyat Jepang yang tengah dilanda bencana.
"Kami atas nama segenap pengurus dan umat Makin Ciamis turut berduka cita yang sedalam–dalamnya atas musibah yang menimpa saudara–saudara kami di Jepang," katanya.
Atas nama Makin Yuki mengucapkan turut berbela sungkawa atas musibah yang terjadi di Jepang. Dia berharap korban tidak bertambah lagi. Kepada para korban khususnya WNI yang ada di Jepang untuk bersabar.
CIAMIS – Umat Khonghucu yang tergabung dalam Majelis Khonghucu Indonesia (Makin) Ciamis, menggelar doa bersama untuk keselamatan korban tsunami
BERITA TERKAIT
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom