Umbar Penyakit Anaknya di Internet, Ibu di Sydney Dituduh Suntikkan Urine
Seorang perempuan yang didakwa melukai sang putri dengan menyuntikkan urine ternyata seorang ‘blogger’ atau penulis blog produktif, yang menulis kehidupan keluarganya secara rinci, terutama kesehatan anaknya yang memburuk, yang diduga sebagai hasil ulahnya.
Anak itu lahir dengan penyakit genetik yang sering membuat mereka berhubungan dengan berbagai rumah sakit dan spesialis.
"Saya ingin dia [dokter] merawatnya. Lakukan sesuatu. Apapun. Ia kesakitan dan saya bisa melihat betapa ia menjadi tidak sehat," tulis perempuan, yang tak bisa disebutkan namanya untuk alasan hukum, itu dalam blog-nya, yang kini telah dihapus.
Polisi akan menuntut sang ibu karena melukai sang anak dengan menyuntikkan urine.
Melalui advokasi dan profil ibunya, sang anak menjadi gadis poster untuk berbagai kegiatan amal, yang memberi sang putri kesempatan untuk menari di Sydney Opera House.
"Karena ia adalah anak berpenampilan manis yang tampak dimanfaatkan untuk publisitas, ia sempat muncul di spanduk besar di bandara," ujar teman terdakwa, yang meminta untuk dipanggil Karen.
Karen mengatakan, "Reaksi pertama saya ketika mendengar bahwa polisi terlibat dalam kasus teman saya, saya merasa ngeri, saya tak percaya sama sekali.”
"Ia adalah orang terakhir yang saya pikirkan untuk pernah berbuat sesuatu terhadap anak-anaknya," akunya.
Seorang perempuan yang didakwa melukai sang putri dengan menyuntikkan urine ternyata seorang ‘blogger’ atau penulis blog produktif,
- Latihan Militer Terpisah dengan Rusia dan Australia, Indonesia Tak Ingin Dikuasai oleh Siapa Pun?
- Dunia Hari Ini: Donald Trump Jadi Presiden, Kamala Harris Mengakui Kekalahannya
- Dunia Hari Ini: Beberapa Hasil Suara Pemilu Amerika Serikat Mulai Keluar
- Dunia Hari Ini: Kecelakaan Bus di India Telan Puluhan Nyawa
- Dunia Hari Ini: Setidaknya 10 ribu orang Tedampak Letusan Gunung Lewotobi Laki-laki
- Pendidikan dan Pengalaman Kerja Migran, Termasuk Asal Indonesia, Belum Tentu Diakui Australia