UMKM Binaan Pertamina jadi Daya Tarik Wisatawan di Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024
"Dengan MyPertamina, UMKM dapat mengelola penjualan secara efisien, dan pembeli juga mendapatkan harga spesial untuk setiap transaksi," tambah Heppy.
Berbagai pengunjung yang hadir, termasuk dari mancanegara, sangat antusias melihat UMKM binaan Pertamina ini.
Salah satunya Susie Gait asal Inggris, dia membeli songket khas Lombok dan mengungkapkan ketertarikannya terhadap produk-produk Indonesia.
”Menurut saya ini adalah ide yang sangat luar biasa untuk menghadirkan banyak booth yang menjual kerajinan dan makanan lokal, karena kami tidak melakukan hal seperti ini di British Grand Prix. Ini adalah cara yang bagus untuk memperkenalkan produk lokal kepada dunia,” kata Susie.
Salah satu pelaku UMKM binaan Pertamina Patra Niaga Indah Lestari yang merupakan pemilik dari usaha Songket Bunga Rinjani mengaku sangat terbantu sejak bergabung sebagai mitra binaan Pertamina.
Dia mengatakan banyak sekali manfaat yang ia dapat untuk pengembangan usahanya.
”Saya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Pertamina atas dukungannya selama ini, apalagi kali ini saya diajak untuk berjualan di ajang internasional Pertamina Grand Prix of Indonesia. Selain meningkatkan merek saya, pendapatan selama di acara ini juga jauh meningkat,” ujar Indah.
Partisipasi UMKM binaan Pertamina tidak hanya memperkuat ekonomi lokal, tetapi juga menjadikan Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024 sebagai platform untuk memperkenalkan budaya dan inovasi Indonesia kepada dunia.
Partisipasi UMKM binaan Pertamina turut menjadikan Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024 untuk memperkenalkan budaya dan inovasi Indonesia kepada dunia
- Begini Cara KAI Logistik Dukung Kemandirian UMKM Difabel
- PTK Resmikan Desa Energi Berdikari Wisata Kariangau di Kaltim
- Pertamina Patra Niaga Pastikan Kesiapan Satgas Nataru di Wilayah JBB
- Pertamina Group Tegaskan Siaga Melayani Masyarakat saat Natal dan Tahun Baru
- Pemerintah Tegaskan Tidak Ada Rencana Penurunan Batas Pengenaan Pajak untuk UMKM
- Ini 15 Stimulus Kebijakan Ekonomi Pemerintah untuk Kesejahteraan Masyarakat di 2025