UMKM Mak-mak for Sandi Jual Sembako Murah
jpnn.com, BOGOR - Ratusan ibu-ibu mengantre bazar sembako murah yang digelar oleh UMKM Mak-mak For Sandi Bogor di Lebak Pilar, Kelurahan Sempur, Jawa Barat.
Dalam bazar ini para pembeli hanya perlu mengeluarkan setengah harga untuk mendapatkan berbagai macam sembako.
"Kami mengadakan bazar murah, yang harusnya mereka beli Rp 100.000, ibu-ibu cuma bayar Rp 50 ribu saja," kata Tyne Rachman, Ketua UMKM Mak-mak For Sandi Bogor, Rabu (28/9).
Yulianti, salah satu pembeli sembako murah mengungkapkan, bazar ini sangat bermanfaat untuk dirinya dan ibu-ibu rumah tangga di wilayahnya.
Pasalnya, sembako murah yang dia dapatkan bisa mengurangi pengeluaran bulanannya.
"Bazar sembako murah ini sangat baik, menunjang ibu-ibu mengurangi pengeluaran. Ini sangat membantu kami. Lumayan buat perekonomian ibu rumah tangga," kata Yulianti.
Dia juga mengharapkan kegiatan tersebut dapat terus berlanjut sehingga bisa membantu ekonomi masyarakat, baik di Bogor maupun di Indonesia.
Sandiaga Uno juga diharapkan bisa terus menaikkan ekonomi Indonesia menjadi makin baik.
UMKM Mak-mak For Sandi Bogor menggelar sembako murah untuk membantu meringankan beban para ibu-ibu.
- Gandeng JakPreneur, Ridwan Kamil Bantu UMKM Jakarta Tembus Pasar Digital
- Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM
- Nana Sudjana Sebut Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng Upaya Tingkatkan Layanan UMKM
- Temui Uskup Agung Jakarta, Ridwan Kamil Diminta Urus Fakir Miskin & Lingkungan
- Lewat Berkriyasi 2024, BKI Berkomitmen Selalu Hadir Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan
- Hadirkan Layanan Makin Lengkap & Aman, SuperApp BYOND by BSI Siap Meluncur