Unas Digelar April 2011
Senin, 03 Januari 2011 – 21:38 WIB
JAKARTA--Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) M Nuh telah meneken Permendiknas No. 45 Tahun 2010 tentang Kriteria Kelulusan dan Permendiknas Nomor 46 tentang Pelaksanaan Unas SMP dan SMA Tahun Pelajaran 2010/2011. Di tempat yang sama, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kemdiknas Mansyur Ramly menyampaikan, Unas Susulan SMA/MA/SMK dilaksanakan pada 25-28 April 2011 dan pengumuman kelulusan oleh satuan pendidikan paling lambat 16 Mei 2011. Sedangkan Unas Susulan SMP/MTs pada 3-6 Mei 2011. Untuk pengumuman Unas SMP/MTs oleh satuan pendidikan pada 4 Juni 2011. "Unas kompetensi keahlian kejuruan SMK dilaksanakan oleh sekolah paling lambat sebulan sebelum Unas dimulai," ujarnya.
Berdasarkan isi Permendiknas tersebut, pelaksanaan Ujian Nasional (Unas) Tahun Pelajaran 2010/2011 jenjang sekolah menengah atas/ madrasah aliyah/sekolah menengah kejuruan (SMA/MA/SMK) akan digelar pada 18-21 April 2011. Sedang pelaksanaan Unas sekolah menengah pertama/madrasah tsanawiyah (SMP/MTs) akan digelar pada 25-28 April 2011.
Baca Juga:
Aturan baru itu juga mencantumkan formula baru untuk menentukan kelulusan yaitu nilai gabungan antara nilai Unas dan nilai sekolah yang meliputi ujian sekolah dan nilai rapor. "Dengan formula baru, kita pertimbangkan prestasi di sekolah yaituujian sekolah dan raport digabung dengan Unas," ungkapnya di Gedung Kemdiknas, Jakarta, Senin (3/1).
Baca Juga:
JAKARTA--Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) M Nuh telah meneken Permendiknas No. 45 Tahun 2010 tentang Kriteria Kelulusan dan Permendiknas Nomor
BERITA TERKAIT
- Olahkarsa Berkolaborasi dengan Universitas Ciputra
- Global Darussalam Academy Siap Cetak Kader Terbaik Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045
- PGN Dukung SMPN 34 Depok Menjadi Sekolah Energi Berdikari
- Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie & UiTM Kolaborasi Hidupkan Sopan Santun di Era Digital
- Mengenal Jurusan Keperawatan, Ini Prospek Karier dan Peluangnya di Masa Depan
- Bea Cukai Membekali Ilmu Kepabeanan Kepada Puluhan Pelajar SMK di Daerah Ini