Uncle Ben's 23 Hadirkan Konsep Otomotif & Resto, Cocok untuk Tempat Nongkrong Bikers
jpnn.com, JAKARTA UTARA - Uncle Ben's 23 meresmikan resto & bar baru mereka di Danau Sunter Utara, Jakarta Utara, Sabtu (23/12).
Resto tersebut bisa menjadi salah satu tempat kumpul para bikers.
Sebab, tempat itu memadukan usaha kuliner dengan sentuhan otomotif.
Sehingga cocok untuk tempat nongkrong para pencinta otomotif khususnya bikers.
Bernard Santony selaku Owner Ben’s Hub mengatakan acara tersebut mendapatkan antusias karena dihadiri oleh ratusan bikers yang menunggangi berbagai motor.
Adapun komunitas motor yang hadir seperti Harley Owners Group (H.O.G.) Anak Elang Jakarta Chapter, H.O.G. Indomobil Harley-Davidson of Jakarta, Motor Besar Indonesia (MBI), MBI DKI Jakarta, MBI Bekasi, MBI Tangerang, Police Owners Group, Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Pengda Jakarta, HDCI Jakarta Utara, dan HDCI Jakarta Timur, HDCI Bekasi.
Ada juga Roadgliders, Ikatan Sport Harley-Davidson (ISHD), Broser Indonesia, Northern Crew Indonesia, Motoladies, Bikers Brotherhood 1% MC Bali, Bikers Brotherhood 1% MC Jakarta, dan VTwins of Soul.
“Kami sangat bangga mendapatkan dukungan dan antusiasme yang begitu baik dari rekan bikers. Ini sangat positif bahwa Uncle Ben’s 23 Jakarta dapat menjadi alternatif tempat berkumpul para bikers serta ikut memajukan dunia otomotif Indonesia," kata dia dalam siaran persnya, Minggu (31/12).
Uncle Ben's 23 meresmikan resto & bar baru mereka di Danau Sunter Utara, Jakarta Utara, Sabtu (23/12).
- Setahun Berkiprah, SMK Helmet Makin Diminati Bikers Hingga Komika
- Rekomendasi untuk Pencinta Kuliner, Gubuk Mang Engking di Kampus UI
- Sensasi Ngopi di Kopi 16 Pro, Rasanya Seperti Naik Kapal, Goyang-Goyang, tetapi Seru
- Yellowcorn Gathering 2024 Sukses Mengumpulkan 500 Bikers
- Ruri Repvblik Alami Kecelakaan Tunggal di Ciamis
- Motul Bakar Semangat Nasionalisme Para Bikers Tanah Air