Undang Kades ke Acara Pribadi Pakai Surat Berkop Kementerian, Yandri: Saya Baru Jadi Menteri
jpnn.com - Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto buka suara mengenai menyebar undangan untuk acara pribadi namun menggunakan kop resmi dari kementerian.
Dia mengaku tak bermaksud menggunakan undangan resmi kementerian untuk acara pribadi.
Yandri pun berdalih bahwa dirinya baru belajar sebagai menteri desa.
“Ya kan saya baru jadi menteri, jadi saya selama 30 tahun jadi DPR, ya kan. Ya maklumlah baru belajar,” ucap Yandri di Istana Negara, Rabu (23/10).
Menurut dia, sebenarnya orang yang akan diundang untuk acara Haul ibunya, sudah mengetahui acara itu sejak lama lewat undangan di whatsapp.
Namun, kemudian ada diskusi lagi yang mengatakan perlu ada undangan secara resmi.
“Karena saya sedang sibuk, sedang banyak persiapan-persiapan pascapelantikan, ya saya kurang kontrol saja,” jelasnya.
Mendes Yandri Susanto kembali menanggapi polemik surat undangan acara pribadi pakai surat berkop kementerian. Dia minta dimaklumi karena baru jadi menteri.
- Mendes Yandri Ajak Kader Muhammadiyah Bersinergi Memajukan Seluruh Desa di Indonesia
- Erick Thohir Masuk Daftar Menteri Terbaik Menurut Survei LPI
- Mendes Yandri Sebut Alokasi Dana Desa untuk Ketahanan Pangan Tak Boleh Kurang 20 Persen
- Hadiri Kick Off HKSN 2024, Mendes Yandri Ajak Masyarakat Suburkan Jiwa Gotong Royong
- Mendes Yandri Susanto Ajak Seluruh Kades Manfaatkan Dana Desa untuk Ketahanan Pangan
- Dorong Kades Optimalkan Dana Desa, Misbakhun Gandeng BPKP Gelar Bimtek