Underbone Honda Super Cub C125 Tampil dengan Warna Baru, Sebegini Harganya
Marketing Director AHM Octavianus Dwi mengatakan Honda Super Cub C125, merupakan sepeda motor legendaris yang selalu menghadirkan memori menyenangkan saat mengendarainya.
Desainnya unik dan tak lekang oleh waktu, menjadikan sepeda motor jenis cub (bebek) itu makin diminati.
Hadirnya kombinasi warna baru, termasuk penyegaran pada warna jok menjadi jawaban atas kebutuhan gaya hidup stylish sekaligus premium.
"Kami berharap Honda Super Cub C125 mampu membangkitkan nostalgia para pengguna dan memberikan nilai tambah untuk kesenangan berkendara,” ujar Octa dalam keterangannya, Sabtu.
Perjalanan Honda Super Cub C125 mendapat dua kali penyegaran sejak dirilis pada 2018 oleh AHM dengan warna pearl Shining Black, Pearl Niltava Blue, dan Pearl Nebula Red.
Honda Super Cub C125 dipasarkan dengan harga OTR Jakarta Rp 77.665.000. (rdo/jpnn)
PT. Astra Honda Motor (AHM) menyegarkan pilihan untuk motor underbone ikonik mereka, yaitu Honda Super Cub C125.
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha
- Belasan Ribu Honda Gold Wing Bermasalah Pada Baut
- Honda ADV 350 MY2025 Dapat Ubahan Signifikan, Intip Fitur Barunya
- Honda PCX Terbaru Bawa Sejumlah Ubahan, Simak Nih
- HMC 2024 Sukses Mengumpulkan 1.145 Karya Modifikator Honda, Ini 3 Jawaranya
- Puluhan Ribu Biker Honda Larut dalam Keguyuban di Puncak HBD 2024 Klaten
- Honda CBR150R Tampil Bersolek, Sebegini Harganya