Unggulkan Ekosistem Logistik Terintegrasi, Ninja Xpress Siap Bantu UKM Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - Ninja Xpress memperkuat komitmennya untuk mendukung usaha kecil menengah (UKM) mengembangkan bisnis mereka melalui penyediaan ekosistem logistik yang terintegrasi dengan fasilitas pergudangan, layanan pengadaan barang, sampai dengan pengiriman internasional dalam program Ninja Xpress Seller Booster.
Hal ini disampaikan berkaitan dengan memperingati 8 tahun perjalanan Ninja Express sebagai sahabat UKM di bidang logistik.
Berbekal semangat gotong royong membantu sukses UKM di Indonesia, semangat sinergi dengan mengunggulkan ekosistem logistik yang terintegrasi, yaitu solusi end-to-end dari pengadaan bahan baku hingga layanan pemasaran marketing, serta ambisi dalam mendukung UKM Indonesia terus maju dan menuju pasar global.
Sektor logistik merupakan salah satu mesin penggerak ekonomi nasional.
Hanya saja menurut Supply Chain Indonesia (SCI), sampai dengan saat ini efisiensi biaya logistik masih menjadi salah satu tantangan dalam sektor logistik di Indonesia.
Mendukung efisiensi biaya logistik Ninja Xpress mengunggulkan ekosistem logistik yang terintegrasi secara end to end demi mendukung perkembangan bisnis UKM menjadi lebih mudah dengan harga yang kompetitif.
CMO Ninja Xpress Andi Djoewarsa mengatakan pihaknya menyadari bahwa efisiensi biaya pengiriman logistik menjadi tantangan bagi para pelaku UKM.
"Sejalan dengan momentum peringatan delapan tahun perjalanan Ninja Xpress, kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan dengan tidak hanya menyediakan fasilitas logistik juga layanan pendukung yang terintegrasi untuk membantu UKM menjalankan bisnis dengan biaya yang lebih hemat," kata Andi Djoewarso.
8 tahun perjalanannya di industri logistik Indonesia, Ninja Xpress unggulkan ekosistem logistik terintegrasi agar siap membantu UKM Indonesia
- Percepat Digitalisasi UKM, Accurate dan RAKUS Jalin Kerja Sama Strategi
- Timpang, Tarif Tol Cibitung-Cilincing Dinilai Perlu Ditinjau Ulang
- Industri Logistik Minta Tarif Tol JTCC Dievaluasi, Ini Alasannya
- Dukung UKM Korea di Asia Tenggara, Kosme Resmikan Global Business Center Jakarta
- CBI Luncurkan SME Bureau, Solusi Pengelolaan Bisnis dan Keuangan untuk UKM
- Asosiasi Logistik dan Forwarder Nilai QRIS Bantu Pendataan Transaksi