Ungkap Krisis Global di Depan Mata, Gubernur Khofifah: IKI Jawabane Jatim

Ungkap Krisis Global di Depan Mata, Gubernur Khofifah: IKI Jawabane Jatim
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat upacara peringatan HUT Ke-77 Jatim di Gedung Negara Grahadi, Rabu (12/10). Foto: Humas Pemprov Jatim

Sosok game changer inilah yang menjadi penentu saat tengah berada di persimpangan antara maju dan mundur, antara hidup dan mati, dinamis atau statis.

“Saya mengajak seluruh masyarakat Jatim, lintas generasi, lintas bidang, lintas kemampuan, lintas disiplin ilmu, lintas instansi, lintas organisasi, untuk terus bergerak. Mengambil peran yang positif, produktif, dan inovatif, menjadi sosok-sosok game changers baru,” tuturnya.

Khofifah juga menyampaikan berbagai prestasi yang diraih Jawa Timur selama di bawah kepemimpinannya. 

Selama periode Februari 2019 sampai saat ini, Pemprov Jatim berhasil meraih 198 penghargaan, baik internasional, nasional, maupun regional.

Selain itu, pascapandemi Covid-19, perekonomian Jawa Timur cepat bangkit di atas rata-rata nasional.

Jawa Timur juga makin memperkuat predikatnya sebagai Provinsi Lumbung Pangan Nasional dengan keberhasilannya meraih status sebagai Provinsi dengan produksi padi Nomor 1 Nasional yaitu sebesar 9,94 Juta Ton gabah kering giling.

Dalam hal pertumbuhan ekonomi inklusif yang ditandai dengan pertumbuhan ekonomi yang tinggi dan menurunnya angka kemiskinan. 

Pada Maret 2021-Maret 2022, penurunan kemiskinan Nasional sebanyak 391.400 jiwa (28,3 persen) merupakan capaian penurunan tertinggi di antara semua provinsi di Indonesia.

Gubernur Khofifah Indar Parawansa mengungkap krisis global di depan mata dan menemukan solusinya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News