Ungkap Peran Johny Allen, Risco Datangi KPK
Rabu, 19 Mei 2010 – 02:38 WIB
JAKARTA - Risco Pesiwarissa, asisten anggota DPR RI asal Partai Demokrat Johny Allen Marbun, yang selama ini sempat menghilang, Selasa (18/5) kemarin muncul di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Maksud kedatangan pria yang diduga tahu soal kasus suap dalam proyek perluasan bandara dan dermaga di Kawasan Indonesia Timur ini untuk membongkar pihak-pihak yang ikut menikmati uang suap dari rekanan Departemen Perhubungan. Lebih alnjut Risco menjelaskan, dirinya menerima uang dalam tas yang diserahkan ke Johny Allen dari staf Abdul Hadi Djamal yang bernama Abdul Hanan. Seingat Risco, penyerahan dilakukan pada 27 Februari 2009. "Yang saya tahu, saya terima duit, disuruh ambil dan menyerahkan ke Pak Johny. Itu aja. Dalam tas.
"Sebagai warga negara yang baik, saya harus membuka apa yang saya alami, apa yang saya lihat dan saya rasakan," ujar Risco. "Saya siap dimintai keterangan oleh KPK," tandas Risco yang didampingi pengacaranya, Andar Situmorang.
Risco menegaskan, Johny Allen memang menerima uang. "Saya yang ambil, saya yang kasih ke dia (Johny Allen)," tandasnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Risco Pesiwarissa, asisten anggota DPR RI asal Partai Demokrat Johny Allen Marbun, yang selama ini sempat menghilang, Selasa (18/5) kemarin
BERITA TERKAIT
- KSAD Jenderal Maruli: Lulusan Seskoad Harus Mampu Mengemban Tugas Masa Depan
- Barang Hasil Penindakan di 3 Wilayah Ini Dimusnahkan Bea Cukai, Berikut Perinciannya
- Terima JAM Intel Kejagung, Mendes Yandri Ingin Perkuat Pengawasan Dana Desa
- Top! Bea Cukai, Polri, dan BNN Gagalkan 2 Penyelundupan Narkotika Asal Malaysia
- Kisah Zahra yang Nyaris Jadi Korban Penipuan Harus Dijadikan Pelajaran, Tolong Disimak!
- Kementerian Transmigrasi Gandeng LPDP Luncurkan Beasiswa Patriot