Ungkap Sikap Jokowi soal Pemilu 2024, Mahfud MD Menjamin

Ungkap Sikap Jokowi soal Pemilu 2024, Mahfud MD Menjamin
Tangkapan layar - Menkopolhukam Mahfud MD saat memberikan keterangan kepada wartawan usai audiensi bersama MPR for Papua di Kantor Kemenkopolhukam, Jakarta, Selasa (31/1/2023). (ANTARA/Tri Meilani Ameliya)

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menyebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah memastikan Pemilu 2024 berjalan sesuai jadwal.

"Presiden memastikan Pemilu 2024 berjalan," kata Mahfud MD seusai audiensi bersama MPR for Papua di Jakarta, Selasa (31/1).

Mahfud mengatakan Presiden Jokowi juga telah memanggil Komisi Pemilihan Umum (KPU), Bawaslu, dan sebagainya.

"Kalau dari sudut pemerintah, Presiden firm ada Pemilu 2024," tegas mantan ketua Mahkamah konstitusi (MK) itu.

Selain, Presiden Jokowi secara terbatas juga sudah rapat dengan dirinya, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan.

Menurut Mahfud, Presiden ketujuh RI itu juga memerintahkan jajarannya menyiapkan Pemilu 2024 dengan sebaik-baiknya.

"Kenapa saya? Saya Menko (Polhukam). Kalau Pak Mendagri untuk mengorganisasi politiknya, Bu Sri Mulyani disuruh menyediakan uangnya, BIN mengendus keamanannya, masalah-masalah, dan sebagainya," tutur Mahfud.

Oleh karena itu, Mahfud MD menjamin Pemilu 2024 tetap akan terselenggara sesuai rencana.

Menko Polhukam Mahfud MD menjamin Pemilu 2024 jadi diadakan setelah Presiden Jokowi memberi kepastian begini. Simak penjelasannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News