Ungkap Trauma Pengobatan Kanker Lewat Pameran Seni

Kebutuhan akan mekanisme pertahanan
Julie, kini, menggunakan pengalamannya untuk mengadvokasi pedoman nasional guna mempersiapkan pasien menjalani terapi radiasi dan topeng imobilisasi.
"Sekarang, kondisinya sedikit tak terencana apakah Anda mendapatkan saran di awal atau tidak. Tak ada rutinitas yang konsisten untuk persiapan terapi topeng imobilisasi bagi pasien kanker kepala dan leher,†terangnya.
"Kami membutuhkan beberapa penelitian tentang pengalaman pasien untuk mengembangkan pedoman sehingga mekanisme pertahanan diberikan kepada pasien sebelum pengobatan pertama mereka," sebutnya.
Seimbangkan pengobatan dan persiapan
Dr Dion Forstner, direktur onkologi radiasi di Rumah Sakit Liverpool dan Campbelltown, sepakat dengan desakan Julie agar ada penelitian lebih lanjut.
Namun, walau ia mengatakan persiapan psikologis adalah "bagian penting dari pengobatan", Dr Dion mengakui, proses itu "kadang-kadang diabaikan" di tengah urgensi untuk memulai terapi radiasi.
"Kami berjuang menghadapi waktu. Sebagian besar dari itu adalah mengidentifikasi pasien mana yang membutuhkan intervensi psikologis sebelumnya. Hanya ada sedikit waktu untuk melakukannya,†ujar Dr Dion.
Tak ada sesuatu dalam hidupnya yang mempersiapkan Julie McCrossin untuk menghadapi pengalaman terapi radiasi setelah ia didiagnosis dengan kanker
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya