Ungkapan Menyentuh Rizky Febian Setelah Ibunda Meninggal

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Rizky Febian mencurahkan isi hatinya setelah kepergian sang ibunda, Lina Jubaidah. Dia mengenang sosok almarhuman melalui di Instagram Story miliknya.
Pelantun Indah Pada Waktunya itu mengunggah sebuah foto lawas mendiang ibunya. Dalam keterangan foto, anak pelawak Sule itu mengaku sangat bersyukur memiliki ibu seperti Lina.
"Aa sayang mama. Aa banyak bersyukur terlahir dari mama yang luar biasa," ungkap Rizky Febian, Minggu (5/1).
Menurut pesohor kelahiran 25 Februari 1998, almarhumah selalu memberi contoh kebaikan semasa hidup.
"Bisa menebarkan kebaikan. Banyak pelajaran yang aa terima dari mama, aa sayang mama," imbuh Iki, sapaannya.
Rizky Febian kemudian mengungkapkan rasa rindu kepada sang ibunda. "Aa kangen mama," ucap pria 21 tahun itu.
Lina Jubaidah yang merupakan mantan istri Sule, meninggal dunia pada Sabtu (4/1) pagi. Jenazah telah dimakamkan di Jalan Sekelimus Utara, Kecamatan Bandung Kidul, Kota Bandung. (mg3/jpnn)
Penyanyi Rizky Febian mencurahkan isi hatinya setelah kepergian sang ibunda, Lina Jubaidah.
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Dedi Yondra, Djainab Natalia Saroh
- Begini Kebiadaban OPM terhadap Guru Honorer dan Nakes di Yahukimo
- Eny Soedarwati Anggota DPRD Meninggal dalam Kecelakaan Bus di Arab Saudi
- Kebakaran Kapal di Lamongan, 2 Orang Meninggal Dunia
- Fikri Jufri
- Perang Sarung di Pekanbaru Berujung Maut, 4 Orang Ditangkap
- Pendaki Wanita Asal Bandung dan Rekannya Meninggal di Puncak Carstensz