Unik, Pemain Leicester Ini Bisa Raih 2 Trofi
jpnn.com - LONDON – Tak akan ada nama Ritchie De Laet dalam pesta juara Leicester City besok petang. Pasalnya, bek 27 tahun itu resmi menyandang status pinjaman di Middlesbrough sejak Januari lalu. Meski demikian, Ritchie tetap berhak menerima kalungan medali.
Tak hanya satu. Ritchie bahkan bisa meraih dua medali akhir pekan ini. Ya, selain medali juara Premier League bersama Leicester, Ritchie berpotensi memenangi Championship bersama Middlesbrough.
The Boro-julukan Middlesbrough bisa menjadi jawara jika mengalahkan Brighton & Hove Albion besok petang dan Burnley kalah dari Charlton. Burnley yang sudah memastikan promosi ke Premier League saat ini masih nangkring di puncak klasemen dengan koleksi 90 poin.
Mereka unggul dua poin dari Middlesbrough. Nah, jika The Boro juara, Ritchie akan menjadi pemain pertama yang meraih medali Premier League dan Championship pada musim yang sama.
''Sulit dipercaya, terutama ketika Anda melihat perjalanan kami tahun lalu yang harus berjuang di zona degradasi,'' kata Ritchie kepada Daily Mail. (bas)
- Indonesia vs Jepang: Begini Prediksi Pelatih Persib Bojan Hodak
- Live Streaming FP1 MotoGP Barcelona, Baru Mulai Sudah Ada Kecelakaan
- Jadwal Semifinal Kumamoto Masters 2024, Ada 4 Wakil Indonesia
- Persib Berencana Kembali ke Stadion GBLA, Bojan Hodak Masih Pikir-pikir
- Timnas Indonsia vs Jepang: Mampukah Garuda Mematahkan Samurai Biru?
- MotoGP Barcelona: Martin Bakal Dibantu Espargaro, Pecco Didukung Para Murid Rossi