Unika Atma Jaya Hadirkan Peraih Nobel Bidang Kedokteran
jpnn.com, JAKARTA - Universitas Katolik (Unika) Atma Jaya menghadirkan salah satu penerima penghargaan Nobel Laureate, yakni Sir Paul Nurse.
Unika Atma Jaya sendiri menjadi dalah satu tuan rumah kegiatan ASEAN Bridges-Dialogue Towards a Culture of Peace 2019.
Sir Paul merupakan penerima nobel di bidang kedokteran pada 2001 silam.
Dia meraih nobel itu atas penemuannya mengenai regulasi siklus sel, khususnya dalam hal keberhasilannya mengisolasi gen cyclin-dependent kinase 1 (cdk1) untuk melakukan pengkodean protein cyclin-dependent kinases (CDK) yang berperan penting dalam keberlangsungan fungsi sel manusia.
Penemuan Sir Paul Nurse tersebut membantu para ilmuwan masa kini untuk memahami proses terjadinya kanker dan pengembangan pendekatan terbaru dalam penyembuhan kanker saat ini dan di masa mendatang.
Rektor Unika Atma Jaya Agustinus Prasetyantoko mengatakan, pihaknya merasa sangat terhormat menjad tuan rumah ASEAN Bridges-Dialogues Towards a Culture of Peace.
Dia menambahkan, pada 2017 lalu pihaknya menjadi tuan rumah dan menerima Prof. Robert F Engel yang merupakan penerima nobel bidang ekonomi pada 2013.
“Kedatangan Prof. Sir. Paul Nurse pada Maret 2019 melibatkan dua fakultas unggulan kami yaitu fakultas kedokteran dan ilmu kesehatan. Hal ini merupakan kesempatan untuk berbagi pengetahuan dan perkembangan terkini dalam bidang life science dan landasan inovasi bagi dunia life science di Indonesia,” ujar Agustinus, Rabu (4/7).
Universitas Katolik (Unika) Atma Jaya menghadirkan salah satu penerima penghargaan Nobel Laureate, yakni Sir Paul Nurse.
- Unika Atma Jaya Raih Peringkat 3 Universitas Swasta Terbaik di Indonesia
- Luncurkan Dua Prodi Baru, FKIK Unika Atma Jaya Dukung Visi Indonesia Emas 2045
- Ingin Berkontribusi di Bidang Farmasi, Unika Atma Jaya Luncurkan Pusat Penelitian CPNRP
- ALZI Academy and Healthy Aging Center Resmi Didirikan, Cegah Salah Kaprah soal Demensia
- Kirim 865 Mahasiswa di PPG, Atma Jaya Berkomitmen Lahirkan Guru Profesional Indonesia
- Universitas Atma Jaya Siapkan Pohon Doa Sejak Kedatangan Sri Paus Fransiskus