Uniknya Kostum Ratusan Pendukung Ganjar-Mahfud di Debat Cawapres, Bikin Semangat

Uniknya Kostum Ratusan Pendukung Ganjar-Mahfud di Debat Cawapres, Bikin Semangat
Pendukung dan sukarelawan Ganjar-Mahfud tersebut memakai kostum ala pinguin. Foto: source for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Ratusan pendukung capres-cawapres nomor urut 03, Ganjar Pranowo-Mahfud MD turut hadir meramaikan debat yang digelar KPU pada Minggu (21/1) malam.

Debat bertema pembangunan berkelanjutan, sumber daya alam, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria dan masyarakat adat dan desa itu digelar di Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta.

Para pendukung antusias datang memenuhi JCC sejak sore hari. Mereka datang dari berbagai daerah di Indonesia untuk memberikan dukungan kepada cawapres Prof Mahfud MD yang tampil debat malam ini. Kali ini pendukung Ganjar-Mahfud tampil beda.

Pendukung dan sukarelawan Ganjar-Mahfud tersebut memakai kostum ala pinguin. Ada pula yang mengenakan topi dengan karakter yang sama.

Semua kompak menutup wajah menggunakan topeng pinguin sambil bernyanyi dan berjoget bersama dengan riang gembira.

"Terpesona, aku terpesona. Memandang memandang Pak Ganjar Prof Mahfud," teriak mereka sambil bernyanyi.

"Jangan gentar kita punya Ganjar, jangan takut kita punya Mahfud. Pilih Ganjar Mahfud, pilih Ganjar Mahfud," seru para pendukung penuh semangat.

Seorang pendukung Ganjar, Aldi Riski mengaku sengaja memakai kostum pinguin karena Ganjar sudah dinobatkan sebagai Ketua Pinguin Nasional.

Para pendukung Ganjar-Mahfud antusias datang memenuhi JCC sejak sore hari demi memberi semangat di debat cawapres.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News