Universitas Budi Luhur Lantik Rektor Baru, Bakal Kebut Ketertinggalan

Universitas Budi Luhur Lantik Rektor Baru, Bakal Kebut Ketertinggalan
Universitas Budi Luhur melantik Prof. Dr. Agus Setyo Budi M.Sc sebagai rektor baru masa bakti 2024-2028 menggantikan Dr. Ir Wendi Usino, M.Sc, MM di Grha Mahardika Universitas Budi Luhur Jakarta pada Jumat (5/1). Foto: source for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Universitas Budi Luhur melantik Prof. Dr. Agus Setyo Budi M.Sc sebagai rektor baru masa bakti 2024-2028 menggantikan Dr. Ir Wendi Usino, M.Sc, MM.

Wendi sendiri saat ini mengemban tugas baru sebagai Rektor Institut Sains dan Bisnis Atma Luhur, Kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung.

Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua Pengurus Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti, Kasih Hanggoro MBA di Grha Mahardika Universitas Budi Luhur Jakarta pada Jumat (5/1).

Selain melantik Rektor, Kasih Hanggoro juga melantik puluhan pejabat lainnya, baik di tingkat universitas maupun fakultas dan lembaga. 

Pelantikan itu juga dihadiri Ketua LLDIKTI Wilayah 3, Prof. Toni Toharudin, S.Si, M.Sc, Rektor Universitas Nasional, Rektor Universitas Taruma Negara, Rektor Universitas BSI, Rektor Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (Ubhara Jaya) dan lainnya.

Kasih Hanggoro menyampaikan rasa bangga bahwa UBL hingga kini terus bertumbuh menjadi salah satu lembaga pendidikan tinggi yang memiliki fondasi sangat kuat dan kokoh, sehingga mampu melewati masa-masa sulit terutama dua tahun pandemi Covid-19. 

“Kami semua telah berjuang bersama, melewati masa sulit hingga kita bisa selamat sampai saat ini. Dengan kepemimpinan baru saya ingin UBL makin gemilang,” ujar Kasih.

Menurutnya, visi-misi diemban UBL sebagaimana yang diinginkan oleh para pendiri yayasan, yakni melahirkan manusia cerdas yang memiliki keluhuran budi bukanlah persoalan mudah.

Universitas Budi Luhur melantik Prof. Dr. Agus Setyo Budi M.Sc sebagai rektor baru masa bakti 2024-2028 menggantikan Dr. Ir Wendi Usino, M.Sc, MM

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News