Universitas Mercu Buana Siap Laksanakan MBKM dan IKU
jpnn.com, JAKARTA - Rektor Universitas Mercu Buana, Prof. Dr. Andi Adriansyah, M.Eng menyatakan berkomitmen penuh melaksanakan program pemerintah Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan pemenuhan Indikator Kinerja Utama (IKU).
Hal itu diungkapkan Prof Andi dalam acara Closing Ceremony MBKM Gasal 2022/2023, Opening Ceremony Genap 2022/2023, Launching Aplikasi ISS-MBKM dan Pembekalan MSIB (Magang dan Studi Independen Bersertifikat) Batch 4 yang digelar baru-baru ini di kampus UMB Meruya, Jakarta Barat.
Kegiatan ini dibuka Rektor Universitas Mercu Buana, Prof. Dr. Andi Adriansyah, M.Eng dengan didampingi oleh Wakil Rektor Bidang Pembelajaran, Dr. Harwikarya, M.T dan Wakil rektor Bidang Sumber Daya, Rizki Briandana, S.Sos., M.Comn., Ph.D.
Rektor Universitas Mercu Buana menyatakan menyambut baik program pemerintah melalui aplikasi ISS-MBKM.
Andi berharap aplikasi ISS-MBKM diharapkan dapat membantu mahasiswa dan dosen agar makin semangat melakukan program MBKM.
"Untuk mahasiswa yang lolos MSIB batch 4, diharapkan dapat menyerap ilmu sebaik-baiknya di dunia industry. UMB telah berhasil melakukan kegiatan MBKM dengan baik, dengan adanya kenaikan jumlah mahasiswa yang mengikuti dari tiap semester,” terang Andi dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (21/3).
Wakil Rektor Bidang Sumber Daya, Rizki Briandana, S.Sos., M.Comn., Ph.D selaku penanggungjawab mengatakan aplikasi ISS-MBKM yang merupakan hibah PKKM dari DIKTI untuk keperluan mulai dari keperluan administrasi hingga pengisian aktivitas mahasiswa.
"Selain itu, UMB juga menyiapkan dana pendamping MBKM yang dalam hal ini dapat manfaatkan oleh mahasiswa untuk berkegiatan di luar kampus selama 3 semester,” kata Rizki.
Universitas Mercu Buana berkomitmen penuh melaksanakan program pemerintah Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan pemenuhan Indikator Kinerja Utama (IKU).
- Musyawarah Pleno Berjalan Lancar, PW Hima Persis Kepri Apresiasi PP Hima Persis dan Panlok Hima Persis DIY
- Pencuri di Mess Mahasiswa Unsri Ini Ditangkap Polisi
- Ratusan Lulusan Stikom Bandung Harus Mengulang Kuliah, Bey: Kami Mendukung
- BMI Gandeng Mahasiswa dan Pemuda Gelar Indonesian Youth Summit 2025
- Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru, Poltek Harber Siapkan Beragam Beasiswa
- MAXY Academy Ajak Talenta Muda Indonesia Bertransformasi