Universitas Terbuka Sisihkan Miliaran Rupiah untuk Mahasiswa Terdampak Covid-19 dan Bencana Alam
Pemberian keringanan SPP ini sekaligus sebagai wujud penerapan Permendikbud No. 25 Tahun 2020. Diharapkan bantuan pembebasan SPP ini dapat membantu mahasiswa agar tetap dapat melanjutkan studinya.
Untuk memudahkan proses administrasi, memenuhi aturan yang ada dan tepat sasaran, program pembebasan SPP ini memberlakukan beberapa syarat yang mesti dipenuhi, seperti adanya surat keterangan terdampak Covid-19/bencana alam dari RT/RW/Kelurahan/Desa setempat/Kepolisian, serta scan/foto rumah rusak bagi para korban bencana.
Untuk diketahui, sebagai Perguruan Tinggi Negeri ke-45 di Indonesia dan terdepan dalam inovasi pendidikan jarak jauh, UT memiliki lebih dari 310 ribu mahasiswa yang tersebar di dalam negeri maupun luar negeri.
"UT terus berkomitmen menyediakan pendidikan tinggi jarak jauh yang berkualitas dan terjangkau bagi semua lapisan masyarakat," ujarnya.
Untuk itu setiap mahasiswa baru wajib dibekali dengan pengetahuan dan keterampilan belajar jarak jauh melalui berbagai program, seperti pelatihan dan workshop keterampilan belajar jarak jauh, literasi dalam bidang komputer dan internet sebagai kebutuhan utama hidup di era revolusi industri 4.0 dan beberapa keterampilan lainnya.(esy/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Universitas Terbuka (UT) memberikan bantuan miliaran rupiah untuk mahasiswa yang terdampak pandemi Covid-19 dan bencana alam.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Universitas Terbuka Menggandeng UI Buka Program Vokasi Baru
- AHF Indonesia Dorong Peran Asia dalam WHO Pandemic Agreement
- ICoMUS 2024, UT Mendorong Kolaborasi Para Peneliti Multi Disiplin Ilmu
- ISST 2024, Perguruan Tinggi Jadi Garda Terdepan Agar Negara Bisa Maju
- Edwin Manansang Bicara Transformasi Digital di ISBEST 2024 UT
- Dies Natalis ke-40, UT Raih 3 Rekor MURI, Hadirkan Ijazah Digital