UNOSO Siap Meningkatkan Kualitas SDM
Dies Natalis Ke-13 Universitas OSO
Pasalnya, para mahasiswa memiliki semangat untuk terus belajar meningkatkan kualitas diri.
"Di sini yang kami bangun ialah sesuatu yang berarti bagi masyarakat, antara lain, pendidikan. Sebab, problem kita adalah di bidang pendidikan dan skill. Mudah-mudahan, langkah ini sukses dan berhasil sesuai keinginan masyarakat," kata OSO saat memberi sambutan di acara Dies Natalis Ke-3 UNOSO.
OSO juga mendorong milenial terus bersemangat dalam menempuh pendidikan. Sebab, generasi muda merupakan harapan, penerus, sekaligus penentu masa depan bangsa.
Dalam kesempatan itu, OSO juga berterima kasih kepada Gubernur Kalbar Sutarmidji yang sangat mendukung kehadiran UNOSO.
Dia pun bercerita tentang perjuangan berdirinya UNOSO hingga beroperasinya universitas tersebut.
"Semua itu tidak lepas dari bantuan dari Gubernur Kalbar Sutarmidji dan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nadiem Anwar Makarim. Mahasiswa-mahasiswi yang saya cintai dan saya banggakan, berdirinya Universitas OSO ini merupakan pekerjaan dari Pak Midji bukan pekerjaan saya," ungkap dia.
Saat ini, lanjut OSO, ada ratusan mahasiswa yang menempuh pendidikan di UNOSO. Setelah pandemi Covid-19 mereda, dia meyakini makin banyak masyarakat Kalbar dan luar Kalbar yang akan mendaftar untuk menempuh pendidikan di UNOSO.
"Kami terbuka untuk semua anak bangsa. Kami ingin memajukan daerah ini, dan seluruh daerah di Indonesia. Sebab, kalau daerah maju, Indonesia pasti maju. Kalau daerah tidak maju, Indonesia juga tidak akan maju," kata mantan ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI itu.
Dr Oesman Sapta Odang alias OSO menyakini bahwa cita-cita yang telah ditanamkan dalam program-program UNOSO akan berjalan sesuai dengan harapan masyarakat.
- Eddy-Riezky Komitmen Hapus Pungli dan Hadirkan 'Satu Desa 5 Sarjana' di Sumsel
- OSO Mengajak Masyarakat Kalbar Pilih Pemimpin yang Bermartabat
- Adaro Donasikan Paket Seragam Sekolah Senilai Rp 2,4 Miliar untuk Anak Kurang Mampu
- Arasoft Dorong Digitalisasi Pendidikan di Indonesia
- OSO Optimistis Pramono-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024
- Dorong Pengembangan SDM, Jawa Satu Power Bangun Gedung Sekolah untuk SDN Cimalaya 7