Upah jadi Pengantar Galon tak Cukup, Rudi Mencuri Motor di Warkop
Jumat, 17 September 2021 – 19:36 WIB

Rudi Susanto (tengah) mencuri motor lantaran upah menjadi pengantar galon tak cukup untuk kesehariannya. Foto: Dok. Polsek Lakarsantri
Mendapati laporan itu, pihak kepolisian melakukan penyelidikan.
Prosesnya tak berlangsung lama.
Polisi segera mengetahui keberadaan pelaku sehari kemudian atau Selasa (14/9).
Polisi meringkus Rudi saat nongkrong di warkop daerah Bangkalan, Madura.
"Kami tangkap di sebuah warung dekat Jembatan Suramadu pukul 01.00 WIB. Motor curiannya masih disimpan di rumahnya, belum sempat dijual," ujar dia.
Sementara itu, Rudi mengaku terpaksa mencuri sepeda motor lantaran butuh biaya untuk membayar utang.
Sebab, dia mengaku upah yang diterimanya dari bekerja sebagai pengantar galon tidak cukup memenuhi kebutuhan sehari-hari.
"Dijual buat bayar utang rencananya. Mengandalkan gaji dari galon, enggak cukup," ucapnya.
Rudi mengeklaim terpaksa mencuri sepeda motor lantaran upahnya bekerja sebagai pengantar galon tak cukup memenuhi kebutuhan sehari-hari.
BERITA TERKAIT
- Kurir di Palembang Jadi Korban Curanmor, 138 Paket Ikut Raib
- Bandit Pecah Kaca Mobil yang Gasak Uang Rp 150 Juta di Tembilahan Akhirnya Ditangkap
- 3 Anggota Komplotan Pencuri Mobil di Semarang Ditangkap, Pelaku Sempat Tabrak Petugas
- 5 Pelaku Curanmor yang Kerap Beraksi di Bandarlampung Ditangkap Polisi
- Satu Pelaku Curanmor di 12 TKP Ini Ternyata Office Boy Pemkot Surabaya
- Haul Akbar KH A Muafi A Zaini Dihadiri Puluhan Ribu Masyarakat