Upaya Bea Cukai dan Stasiun PSKDP Tarakan Tingkatkan Devisa Ekspor Hasil Perikanan
jpnn.com, TARAKAN - Kepala Kantor Bea Cukai Tarakan Minhajuddin Napsah, dan Kepala Stasiun Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Tarakan Akhmadon, menandatangani nota kesepemahaman pada Rabu (23/9) lalu.
Minhajuddin mengungkapkan bahwa penandatanganan nota kesepahaman ini merupakan upaya kedua pihak dalam percepatan pembangunan industri perikanan nasional.
“Tujuannya guna meningkatkan kesejahteraan (prosperity) dan kepatuhan (compliance) masyarakat, baik nelayan, pembudidaya, pengolah, maupun pemasar hasil perikanan," kata Minhajuddin, di kantor Bea Cukai Tarakan.
"Selain itu guna meningkatkan penyerapan tenaga kerja, dan meningkatkan devisa negara khususnya di Kota Tarakan,” sambungnya.
Ia mengatakan, sinergi yang dilakukan oleh Bea Cukai Tarakan dan Stasiun PSDKP Tarakan tersebut dilakukan dalam rangka upaya pemberian pelayanan yang baik.
"Serta melakukan pengawasan yang optimal sehingga diharapkan dapat meningkatkan kegiatan ekspor hasil perikanan di wilayah Provinsi Kalimantan Utara," pungkasnya. (ikl/jpnn)
Bea Cukai dan Stasiun PSDKP Tarakan teken nota kesepemahaman dalam upaya peningkatan devisa ekspor hasil perikanan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bea Cukai Jember Musnahkan Rokok, Tembakau Iris hingga Miras Ilegal Senilai Miliaran
- Mantap! Produk Perikanan dari Ambon Makin jadi Primadona di Pasar Internasional
- Bea Cukai Tingkatkan Asistensi Fasilitas Kawasan Berikat ke Perusahaan di Daerah Ini
- Bea Cukai Tanjung Perak Perkuat Kolaborasi untuk Optimalkan Pengawasan dan Penegakan Hukum
- Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas PLB ke Produsen Ban, Ini Harapannya
- Selamat, Kanwil Bea Cukai Jateng DIY Terima Penghargaan Insan P4GN dari BNNP Jawa Tengah