Upaya Indonesia Tech Summit 2022 Melahirkan IT Professionals yang Berdaya Saing
jpnn.com, JAKARTA - Sebagai upaya pemulihan ekonomi, saat ini pemerintah berfokus dalam meningkatkan pemanfaatan teknologi digital.
Mendukung hal tersebut, Practicum Indonesia menghadirkan Indonesia Tech Summit 2022 yang diselenggarakan pada Sabtu (10/12) di K-Link Tower, Jakarta Selatan.
Kegiatan bertajuk “Roadmap to 2 Million IT Professionals” itu menargetkan 750 partisipan.
Sebagai bentuk nyata Practicum mendukung upaya pemerintah, Indonesia Tech Summit 2022 secara resmi dibuka langsung oleh Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia dan turut menghadirkan 15 pembicara ahli di bidangnya.
“Pemerintah Indonesia menyusun Digital Indonesia Roadmap 2021-2024 lalu untuk mendukung Indonesia Emas 2045 sebagai negara yang berdaulat, maju, dan sejahtera. Dalam roadmap tersebut, ada empat pilar utama untuk mencapai visi Indonesia Emas 2045, yang salah satunya adalah pengembangan sumber daya manusia dalam penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi," ujar Chairman Undonesia Tech Summit 2022, sekaligus Marketing Director of Practicum Indonesia Putra Nasution, dalam siaran resmi.
"Indonesia Tech Summit 2022 ini merupakan upaya kami untuk membantu dalam merealisasikan misi Pemerintah Indonesia tersebut melalui gerakan ANGKALIMA (Angkatan Kerja Teknologi Indonesia Emas) yang kami inisiasi."
Melalui kegiatan Indonesia Tech Summit 2022, Practicum mengharapkan dapat mempersiapkan sumber daya manusia Indonesia lebih berkualitas sebagai komponen utama dalam Industrial Revolution 4.0.
Sejalan dengan tema yang diangkat, kegiatan Practicum bertujuan menginisiasi generasi baru dengan talenta yang memiliki kemampuan dan standardisasi internasional di bidang IT.
Mendukung upaya peningkatan pemanfaatan teknologi, Practicum Indonesia menggelar Indonesia Tech Summit 2022 pada Sabtu
- Threads Merilis Fitur Baru Secara Global, Silakan Dicoba
- Kirim Banyak Foto dan Video di WhatsApp Jadi Lebih Praktis
- PT JIP & Disdik DKI Kerja Sama Pemanfaatan Gedung untuk Pembangunan Menara Telekomunikasi
- Akustika Swara Indonesia dan BRIN Kembangkan Tabung Impedansi
- Konon, Apple Menyiapkan AirTag Generasi Terbaru, Ini Bocorannya
- ISACA Indonesia Dorong Penguatan Keamanan Digital dan Tata Kelola Teknologi