Upaya Kementan Tingkatkan Ekspor Produk Pertanian ke Serbia Lewat ODICOFF

jpnn.com, SERBIA - Event pertanian bertajuk One Day with Indonesian Coffee, Fruits and Floriculture atau ODICOFF berlanjut ke Serbia.
Untuk pertama kalinya event ini diselenggarakan di negara pecahan Yugoslavia tersebut, setelah sebelumnya digelar di Belanda dan berhasil meraih kontrak dengan nilai fantastis.
Duta Besar Indonesia untuk Serbia Chandra Widya Yudha menyampaikan apresiasinya atas penyelenggaraan event tersebut yang diharapkan dapat meningatkan perdagangan pertanian Indonesia ke negara tersebut.
“Kami berharap dengan adanya ODICOFF ini dapat memberikan dampak positif bagi hubungan bilateral Indonesia – Serbia,” ujar Dubes Chandra.
Dirjen Hortikultura Prihasto Setyanto bersama delegasi Indonesia di event ODICOFF Serbia. Foto: Kementan.
Dirjen Hortikultura Prihasto Setyanto selaku penanggung jawab ODICOFF Serbia menyampaikan event tersebut merupakan salah satu upaya meningkatkan ekspor komoditas pertanian di Indonesia.
Sebab, dia menilai potensi pasar produk pertanian Indonesia masih sangat luas.
Untuk pertama kalinya dilaksanakan di Serbia, ODICOFF diharapkan dapat mendorong peningkatan ekspor produk pertanian Indonesia ke negara tersebut
- Wujudkan Satu Data Pertanian di Kabupaten Sukabumi, Kementan dan BPS Bersinergi
- IKM Binaan Bea Cukai Bekasi Sukses Ekspor 4,7 Ton Komoditas Pertanian ke Jepang
- EWINDO Bakal Resmikan Fasilitas Penelitian & Pengembangan Baru Benih Hortikultura
- Cerita Presiden Prabowo Punya Tim Pertanian Hebat, Apresiasi Kinerja Kementan
- Hari Kedua Lebaran, Mentan Tancap Gas Turun Lapangan Sidak 4 Gudang Bulog di Sulsel
- Serapan BULOG Melonjak 2.000 Persen, Hendri Satrio: Dampak Tangan Dingin Mentan Amran