Update Corona 16 Juli: Data Terbaru dari RSD Wisma Atlet

Update Corona 16 Juli: Data Terbaru dari RSD Wisma Atlet
Petugas medis melakukan tes swab COVID-19. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN

Rekapitulasi pasien yang terdaftar di RSD Wisma Atlet sejak 23 Maret hingga saat ini berjumlah 6.749 orang, sedangkan Rabu kemarin dilaporkan pasien terdaftar berjumlah 6.638 orang.

Adapun rekapitulasi pasien yang keluar dari RSD Wisma Atlet sejak 23 Maret hingga saat ini sebanyak 4.604 orang, dengan rincian pasien sembuh 4.433 orang, rujuk ke RS lain 168 orang, dan meninggal 3 orang.

Dalam kesempatan itu, Aris juga melaporkan perkembangan jumlah pasien di Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Pulau Galang, Kepulauan Riau, yang kini merawat inap 61 pasien, terdiri dari 37 pasien pria dan 24 pasien wanita.

Jumlah tersebut meningkat enam orang jika dibandingkan Rabu kemarin yakni 55 orang yang terdiri dari 32 pasien pria dan 23 pasien wanita.

Dari 61 pasien yang dirawat inap, 20 orang dinyatakan terkonfirmasi positif COVID-19, 8 orang dinyatakan berstatus suspek, dan pasien kontak erat 33 orang.

Sebelumnya, pasien dinyatakan terkonfirmasi positif COVID-19 berjumlah 16 orang, 10 orang dinyatakan berstatus suspek, sementara pasien berstatus kontak erat berjumlah 29 orang.

"Rekapitulasi pasien terdaftar di RSKI Pulau Galang terhitung sejak 12 April 2020 berjumlah 428 orang, pasien dirujuk ke RS lain dua orang, yang diperbolehkan pulang atau isolasi mandiri 365 orang, dan yang meninggal nihil," kata Aris. (antara/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Update Corona 16 Juli 2020, berikut ini data jumlah pasien COVID-19 yang dirawat di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News