Update Corona 20 Juni: Data Hari Ini Buruk dari Semua Sisi Dibandingkan Kemarin
jpnn.com, JAKARTA - Update 20 Juni menunjukkan bahwa data penambahan pasien sembuh, meninggal dan positif coronavirus disease 2019 (COVID) lebih buruk daripada catatan Jumat (19/6) kemarin.
Data penambahan pasien sembuh coronavirus disease 2019 (COVID-19) di Indonesia pada hari ini sebanyak 534 orang. Atas penambahan itu, total kesembuhan pasien COVID-19 di Indonesia sebanyak 17.883 orang.
"Kasus sembuh hari ini totalnya 534 orang, sehingga totalnya menjadi 17.883 orang," ucap Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto dalam keterangan resmi yang disiarkan akun Youtube BNPB Indonesia, Sabtu (20/6).
Namun, angka penambahan pasien sembuh dari COVID-19 pada hari ini tidak lebih banyak daripada catatan Jumat kemarin. Kala itu, penambahan pasien sembuh tercatat 551 orang.
Sementara itu, data menunjukkan bahwa penambahan pasien meninggal dunia karena COVID-19 sebanyak 56 orang. Total pasien meninggal karena COVID-19 di Indonesia sebanyak 2.429 orang.
"Kasus meninggal 56 orang, sehingga menjadi 2.429 orang," beber Yuri, sapaan akrab Achmad Yurianto.
Seperti data kesembuhan, penambahan pasien meninggal dunia pada hari ini lebih buruk daripada catatan sehari sebelumnya.
Pasalnya, penambahan pasien meninggal hari ini lebih banyak daripada data Jumat kemarin yang tercatat 19 orang.
Update 20 Juni menunjukkan bahwa data penambahan pasien sembuh, meninggal dan positif coronavirus disease 2019 (COVID) lebih buruk daripada catatan Jumat (19/6) kemarin.
- Usut Kasus Pengadaan APD Covid-19, KPK Periksa Song Sung Wook dan Agus Subarkah
- Saksi Ungkit Jasa Harvey Moeis dalam Penanganan Covid, Lalu Ungkap Pesan Jokowi & BG
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru
- Korupsi Pengadaan Masker Covid-19 di NTB, Kerugian Negaranya