Update Corona 7 Juni: 5 Besar, Jatim Posisi Kedua
jpnn.com, JAKARTA - Update Corona 7 Juni 2020, jumlah positif COVID-19 di Indonesia bertambah 672 orang.
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto menyebutkan, jumlah pasien COVID-19 yang sembuh bertambah 591 orang.
"Total kasus positif menjadi 31.186 orang, sementara yang sembuh menjadi 10.498 orang," kata Yurianto dalam jumpa pers Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 yang dipantau melalui akun Youtube BNPB Indonesia di Jakarta, Minggu (7/6).
Yurianto mengatakan penambahan kasus positif terbanyak terjadi di DKI Jakarta sebanyak 163 kasus, Jawa Timur 113 kasus, Sulawesi Selatan 64 kasus, Papua 59 kasus, dan Jawa Tengah 51 kasus.
Meskipun melaporkan penambahan kasus positif tertinggi, DKI Jakarta dan Jawa Timur juga melaporkan kesembuhan pasien yang cukup banyak, yaitu masing-masing 294 orang dan 48 orang.
Jawa Barat juga melaporkan penambahan kesembuhan pasien yang cukup tinggi, yaitu 99 orang, dengan penambahan kasus positif 28 kasus.
Sementara itu, terdapat 21 provinsi yang melaporkan penambahan kasus positif di bawah 10.
Delapan provinsi yang melaporkan tidak ada penambahan kasus positif baru.
Update Corona 7 Juni 2020, jumlah positif COVID-19 bertambah lumayan banyak, begitu pun jumlah pasien sembuh.
- Khofifah Dinilai Lebih Konkret Melanjutkan Kemajuan Jatim
- Hadapi Serangan Luluk dengan Fakta & Data, Khofifah Raih Simpati Masyarakat
- Perkuat Risma-Hans, Hasto Konsolidasikan Gerakan di Bondowoso-Situbondo-Banyuwangi
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Bicara di Ponorogo, Hasto Harap Kader PDIP Tak Lemah setelah Menghadapi Pengkhianatan
- Usut Kasus Korupsi Dana Hibah Jatim, KPK Periksa Anggota DPRD