Update Pilpres AS: Sementara Trump Unggul Jumlah Suara, tetapi Biden Memimpin Menuju Titik Menang
jpnn.com, WASHINGTON - Calon Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden untuk sementara unggul secara electoral colleges atas kandidat petahana Donald Trump.
Hingga pukul 09.30 WIB, calon presiden dari Partai Demokrat itu sudah mengantongi 129 electoral colleges, sedangkan Trump baru 94. Adapun titik menang kandidat Pilpres AS ialah memperoleh 270 electoral colleges.
Memang Trump terlihat unggul dalam perolehan suara. Angkanya sudah menyentuh 25,3 juta (50,2 persen).
Sementara Biden baru memperoleh 24,4 juta suara. Jumlah itu setara 48,4 persen.
Biden yang berpasangan dengan Kamala Harris tampak memenangi negara bagian dengan jumlah electoral colleges besar seperti New York (29) dan Illinois (20) dan Virginia (13). Sementara Trump yang berduet dengan Mike Pence menang di Missouri (10), Tennessee (11), Alabama (9).
Sejumlah negara bagian di AS sudah merampungkan proses pemilihan dan penghitungan. Namun, masih banyak yang baru menutup proses pemungutan suara.(fox/jpnn)
Calon Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden untuk sementara unggul dalam hal electoral colleges atas kandidat petahana Donald Trump.
Redaktur & Reporter : Antoni
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia
- Pemerintahan Sederhana
- Lihat, Sikap Mayor Teddy Saat Prabowo Memperkenalkannya ke Joe Biden
- Dunia Hari ini: Trump Bertemu Biden untuk Mempersiapkan Transisi Kekuasaan